SKOR.id - Kabar adanya tim tambahan yang akan bermain di franchise league MPL Indonesia Season 12 semakin nyata.
Kabar tersebut sedikit terungkap dalam undangan yang disebarkan oleh pihak Moonton Indonesia jelang bergulirnya MPL ID Season 12.
Moonton Indonesia sudah memberikan undangan terkait dengan konferensi pers untuk MPL Indonesia Season 12.
Dalam undangan yang diterima Skor.id, PR Moonton Indonesia Azwin Nugraha memberikan isyarat adanya tim tambahan yang akan bermain di MPL ID Season 12.
Di dalam undangan yang disebarkan kepada awak media termasuk Skor.id, Moonton menyebut dalam konferensi pers tersebut akan hadir 11 tim owners.
Jumlah owners yang akan hadir dalam konferensi pers tersebut lebih banyak daripada jumlah tim yang berkiprah di MPL ID Season 11.
Seperti diketahui sejak menggunakan sistem franchise,pada season 4, MPL Indonesia hanya berisi delapan tim saja.
Hingga MPL ID Season 11 pun hanya ada delapan tim yang bermain di kompetisi kasta tertinggi Mobile Legends di Indonesia tersebut.
Dengan 11 owners yang akan hadir di dalam konferensi pers terkait MPL Indonesia Season 12, besar kemungkinan jika MPL akan menambah tim.
Jika melihat dari jumlah owners tim yang datang, tiga tim yang kemungkinan akan menambah slot tim yang berkiprah di MPL ID Season 12.
Salah satu tim yang mulai memberikan kode-kode akan menjadi tim tambahan di MPL ID Season 12 adalah Dewa United Esports.
Dalam unggahannya, Dewa United Esports sedang mencari pelatih baru, namun kompetisi yang akan diikuti oleh Dewa United Esports masih dirahasiakan karena hanya menyebutkan "M*L"
Selain itu beberapa tim seperti GPX juga disebutkan masih sebagai salah satu tim yang mengincar slot untuk bisa tampil di MPL ID Season 12.
Menarik untuk dinantikan apakah benar jika MPL Indonesia Season 12 akan memiliki tambahan tim baru hingga tiga tim.
Dengan penambahan tim tersebut, kompetisi kemungkinan akan berlangsung menarik dan lebih panjang dari sebelumnya.
Kompetisi yang menarik pun akan terjadi dengan adanya tim baru yang masuk dan akan membawa warna berbeda ke dalam MPL ID Season 12.