- Kiper Madura United, Satria Tama, tidak mampu menutupi kesedihan saat akad nikah dengan Aisyah Ayuningtyas.
- Satria Tama masih teringat pesan ayahnya yang tidak bisa mendampinginya saat akad nikah karena belum lama meninggal dunia.
- Penjaga gawang 23 tahun itu sudah melakukan persiapan menikah pada Maret 2020 lalu.
SKOR.id - Kiper Madura United, Satria Tama Hardianto, baru saja melaksanakan momen sakral. Dia menikahi gadis pujaannya Aisyah Ayuningtyas pada Minggu (2/8/2020) lalu.
Selain moment bahagia ternyata, Satria Tama juga sempat mengalami momen sedih. Karena saat akad nikah dia tidak didampingi almarhum ayahnya, Bambang Hardianto, yang baru saja meninggal dunia.
"Jelas sedih pasti itu soalnya ini momen penting dalam hidup. Tidak ada orang penting, yakni bapak saya (Bambang Hardianto), jelas sangat meninggalkan duka," ujar Satria Tama seperti dikutip Skor.id dari laman resmi klub, Kamis (6/8/2020).
Satria Tama pun kemudian menceritakan sebelum ayahnya meninggal sudah sempat kenal sosok sang istri. Bahkan, ketika itu Bambang berharap agar segera cepat diadakan pernikahan. "Bilang ayo cepat," ujar Satria Tama menirukan ucapan bapaknya.
Sebab itu tentu Satria Tama merasa sangat terharu kehilangan orang spesial di momen yang spesial. "Haru sekali," tutur kiper kelahiran Sidoarjo, Jawa Timur, 23 Januari 1997 itu.
Ketika sudah menjadi kepala rumah tangga saat ini Satria Tama teringat pesan almarhum agar seorang pria bisa selalu bertanggung jawab. Selain itu juga harus bisa bijaksana dalam hidup.
"Selalu mengajarkan kerja keras dalam setiap apa pun yang dilakukan dan tidak lupa berdoa, menanamkan seperti itu. Bapak juga menanamkan sebagai imam itu harus mengutamakan salat," ujar Satria Tama.
Satria Tama dan Aisyah diketahui menjalin hubungan sejak lama. Bahkan keduanya sudah bertunangan sejak Agustus tahun 2019 lalu. Namun, mereka baru resmi menikah satu tahun setelahnya atau Agustus tahun 2020 ini.
Untuk naik ke jenjang pernikahan Satria Tama juga diketahui sudah melakukan persiapan sejak Maret tahun 2020 ini. Atau tepatnya ketika Liga 1 diliburkan karena pandemi Covid-19.
Di bulan Maret Satria tama sudah melakukan sesi pemotretan pre-wedding. Pada sesi pemotretan tersebut Satria Tama memilih sepeda motor Vespa klasik sebagai pemanis foto.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Madura United Lainnya:
Penyerang Madura United Rivaldi Bawuo Jadi Korban Banjir saat Iduadha
Madura United Ultimatum PSSI untuk Gulirkan Elite Pro Academy