- Penyerang Yokohama F.Marinos, Ado Onaiwu, telah meninggalkan Liga Jepang.
- Pemain berusia 26 tahun ini akan bermain di Ligue 2 Prancis dengan seragam Toulouse.
- Ado Onaiwu menargetkan tiket promosi untuk tampil di kompetisi tertinggi sepak bola Prancis.
SKOR.id - Ado Onaiwu telah meninggalkan Yokohama F.Marinos setelah klub sepakat menjual sang penyerang ke klub Ligue 2 Prancis, Toulouse.
Pemain berusia 25 tahun tersebut meninggalkan Yokohama F. Marinos setelah mencetak 12 gol untuk klub tersebut di Meiji Yasuda J1 League musim ini.
Ia berada di urutan kedua daftar top skor sementara, selisih tiga dari Kyogo Furuhashi, mantan penyerang Vissel Kobe yang kini merambah Eropa bersama Celtic di Liga Skotlandia.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Jika ditotal, Ado Onaiwu telah melakoni 53 penampilan dan mengemas 19 gol serta lima assist selama membela Yokohama F. Marinos.
Ado Onaiwu mengawali kariernya bersama tim J2 League, JEF United Chiba pada 2014. Ia kemudian naik kelas ke kompetisi tertinggi Liga Jepang di Urawa Red Diamonds sejak 2017.
Namun, Ado Onaiwu tak mendapat tempat utama dan dipinjamkan ke Renofa Yamaguchi serta Oita Trinita sebelum akhirnya diboyong Yokohama F. Marinos.
Performa pemain keturunan Nigeria ini bersama Yokohama membuat Toulouse kepincut, hingga meminangnya untuk musim 2021-2022.
Penampilan ciamiknya di Yokohama juga membuat Onaiwu mendapat kesempatan tampil bersama timnas Jepang di dua kesempatan, dan mencetak tiga gol.
Kini setelah Yokohama mengonfirmasi transfer tersebut, Ado Onaiwu akan bergabung dengan klub yang finis peringkat tiga musim lalu dan bertekad menyegel tiket promosi ke kompetisi sepak bola tertinggi Prancis.
Simak momen-momen terbaik Ado Onaiwu bersama Yokohama F.Marinos berikut ini
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Valentino Rossi Resmi Pensiun usai MotoGP 2021 https://t.co/ha7VKgawQM— SKOR.id (@skorindonesia) August 5, 2021
Berita J.League lainnya
Jadwal Siaran Langsung Gratis J.League Bulan Agustus 2021: 4 Laga Menarik
J.League Partner Nations dan Aturan Khusus yang Untungkan Pemain Indonesia