- Metro Exodus adalah gim First Person Shooter atau FPS dengan genre horor yang banyak disukai oleh gamer.
- Mode terbaru yang akan hadir di PUBG Mobile hasil kolaborasi dengan Metro Exodus diberi nama Metro Royale.
- Mode Metro Royale baru akan hadir di dalam gim pada update terbarunya Selasa (10/11/2020).
SKOR.id - PUBG Mobile akan meluncurkan mode terbarunya yang berkolaborasi dengan gim Metro Exodus.
Pihak PUBG Mobile sebelumnya memang telah mengumumkan kerja sama dengan Metro Exodus.
Metro Exodus adalah gim First Person Shooter atau FPS dengan genre horor yang banyaj disukai oleh gamer.
Bakal ada mode baru di dalam gim PUBG Mobile hasil kolaborasi mereka dengan Metro Exodus.
Mode terbaru yang akan hadir di PUBG Mobile hasil kolaborasi dengan Metro Exodus diberi nama Metro Royale.
Dalam mode tersebut, para player akan masuk ke lorong bawah tanah dan menghadapi sejumlah zombie.
Dalam video baru yang dirilis oleh PUBG Mobile dalam akun Instagramnya terlihat gameplay yang bisa dimainkan dalam mode baru tersebut.
Kolaborasi dengan game seperti Metro Exodus bukan yang pertama kali dilakukan oleh PUBG Mobile.
Sebelumnya gim besutan Tencent Games itu juga beberapa kali melakukan kerja sama dengan game dan film.
Resident Evil, Mission Impossible hingga Walking Dead sudah pernah menjalin kerja sama dengan PUBG Mobile.
Sejumlah event unik nan menarik hadir dari kolaborasi dengan sejumlah game dan film ternama tersebut.
Namun tampaknya kolaborasi dengan Metro Exodus ini sedikit lebih spesial dengan hadirnya mode Metro Royale ini.
Sayangnya para player PUBG Mobile masih harus bersabar untuk memainkan mode Metro Royale ini.
Karena mode Metro Royale baru akan hadir di dalam gim pada update terbarunya Selasa (10/11/2020).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Skorpedia: Istilah-istilah dalam Among Us yang Wajib Dipahami https://t.co/7rmVlSBMWr— SKOR Indonesia (@skorindonesia) November 2, 2020
Berita PUBG Mobile lainnya:
Tencent Tambah Dua Tim Lagi untuk Mengisi Slot PUBG Mobile Global Championship 2020
Tim PUBG Mobile Putri Milik Bigetron Esport Resmi Dibubarkan