- Nagoya Grampus berhasil menang 3-0 saat melawan Oita Trinita.
- Hasil ini merupakan catatan tersendiri untuk lini belakang tim mereka.
- Musim ini, Nagoya Grampus baru kebobolan satu gol.
SKOR.id - Mitchell Langerak mencatatkan rekor baru saat Nagoya Grampus kembali tak kebobolan di Meiji Yasuda J1 League.
Nagoya Grampus menang 3-0 saat melawat ke markas Oita Trinita pada laga pekan kesembilan Meiji Yasuda J1 League, Minggu (11/4/2021).
Kemenangan tanpa kebobolan ini memberi catatan khusus untuk lini belakang Nagoya Grampus.
Gawang kiper asal Australia, Mitchell Langerak, sudah tak kebobolan dalam delapan laga beruntun!
Langerak kebobolan pertama kali dan satu-satunya musim ini pada pekan pertama, saat menang 2-1 lawan Avispa Fukuoka. Ia kebobolan gol bunuh diri Yutaka Yoshida.
Setelah itu, gawang mantan pemain Borussia Dortmund itu tak kebobolan dalam delapan laga berikutnya di Liga Jepang.
Catatan Opta menunjukkan bahwa ini adalah rekor nirbobol terlama alias terpanjang sepanjang sejarah J1 League!
Tak kebobolan ini membuat Nagoya Grampus juga belum terkalahkan musim ini.
Dari sembilan laga, Grampus meraih tujuh kemenangan dan dua hasil imbang, sementara berada di tangga kedua klasemen.
Thank-you! What an amazing TEAM achievement!!! @nge_official https://t.co/gDi5y4Gv2s— Mitch Langerak (@MitchLangerak25) April 11, 2021
Musim lalu, kiper berusia 32 tahun itu mencatat 17 clean sheet dalam 34 laga di J1 League.
Untuk memperpanjang rekornya musim ini, tantangan selanjutnya untuk Langerak akan hadir tengah pekan ini saat mereka menjamu Sanfrecce Hiroshima, Rabu (14/4/2021).
Para pencinta Liga Jepang bisa menyaksikan pertandingan-pertandingan Meiji Yasuda J1 League musim ini lewat siaran langsung K-Vision di channel MNC Sport dan atau Soccer Channel.
Selain itu, penggemar J.League juga bisa menyaksikan melalui MNC vision (Channel: MNC Sport dan atau Soccer Channel), Vision+ (OTT), dan MNC Play (TV Kabel).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
ADA APA DENGAN GAMBA?
Belum pernah menang, tak bisa cetak gol, sempat absen lama karena banyak kasus Covid-19 di tim, derita apa lagi yang harus dirasakan Gamba Osaka?
Selengkapnya: https://t.co/ovlcatSJwd pic.twitter.com/3v3aufq0NA— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 9, 2021
Berita J.League Lainnya:
Ada Peran Michael Olunga dalam Transfer Ayub Masika ke Vissel Kobe
Pemberi Kekalahan Perdana Sanfrecce Hiroshima Musim Ini Mengaku Bahagia