- Memasuki usianya yang ketujuh, Borneo FC berupaya mewujudkan mimpinya untuk memiliki lapangan latihan sendiri.
- Tak hanya lapangan latihan, Borneo FC juga tengah membangun fitness center bagi para pemain.
- Pembangunan berbagai fasilitas penunjang diharapkan Presiden Borneo FC, Nabil Husein dapat mendongkrak prestasi tim.
SKOR.id - Mimpi Borneo FC untuk memiliki lapangan latihan sendiri bakal terealisasi dalam jangka waktu yang tak lama lagi.
Presiden Borneo FC, Nabil Husein menjelaskan, mimpi membangun lapangan latihan sendiri telah muncul sejak Borneo FC lahir di Samarinda.
Namun, mimpi tersebut baru dapat direalisasikan saat Borneo FC memasuki usia ketujuh.
Saat ini manajemen Borneo FC telah memulai penggarapan lapangan latihan yang terletak di kawasan Loa Bakung, Samarinda.
"Dan mulai tahun ini kami sudah mulai menggarap lapangan latihantersebut. Ini bentuk keseriusan kami memajukan sepak bola Samarinda," kata Nabil Husein.
Menurut perkiraan, lapangan latihan Borneo FC akan selesai dan dapat digunakan dalam jangka waktu dua hingga tiga tahun mendatang.
Saat lapangan latihan kelar dibangun, klub berjulukan Pesut Etam ini tak perlu lagi menggunakan Stadion Segiri sebagai tempat berlatih.
Stadion Segiri hanya akan digunakan untuk menggelar pertandingan kandang Borneo FC.
"Semua kami lakukan secara bertahap prosesnya. Saya mohon doanya saja supaya proyek lancar sampai bisa kami gunakan," kata Nabil Husein.
Selain lapangan latihan, manajemen juga sedang membangun fasilitas gym untuk pemain. Fitness center dibangun di kawasan Jalan Gatot Subroto, Samarinda.
Khusus untuk pembangunan fitness center, Nabil Husein yakin dapat diselesaikan pada tahun ini.
Pembangunan fasilitas-fasilitas penunjang diharapkan sang presiden turut mendongkrak prestasi tim asuhan Mario Gomez ini.
"Fitnes Center bakal selesai lebih cepat, insyaallah. Semoga tak ada kendala jadi bisa selesai tahun ini," ucap Nabil Husein.
"Yang pasti, sedikit demi sedikit kami lengkapi fasilitas dan bisa menunjang Borneo FC meraih prestasi," ia menambahkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Borneo FC Lainnya:
Borneo FC Menolak Keras Wacana Liga 1 Tanpa Degradasi
Target Ambisius Borneo FC Musim 2021: Juara Liga 1 dan Mentas di Kompetisi Asia
Borneo FC Liburkan Tim Lebih Awal, Usai Lebaran Tak Kumpul di Samarinda