- Tiga tim Liga Inggris, Manchester United, Chelsea, dan Tottenham Hotspur meminati Milan Skriniar.
- Tapi bek Inter Milan ini mengabaikan rumor transfer yang mengaitkan namanya.
- Pemain asal Slovakia itu justru mengincar lebih banyak gelar bersama La Beneamata.
SKOR.id - Milan Skriniar tidak menutup mata terkait spekulasi yang mengaitkannya dengan tiga tim Liga Inggris yaitu Tottenham Hotspur, Manchester United, dan Chelsea.
Namun, bek tengah asal Slovakia ini memilih untuk tidak mengacuhkan rumor transfer soal dirinya.
Nama Milan Skriniar berulang kali diberitakan bakal hengkang ke Liga Inggris, dengan Manchester United memasukkannya dalam daftar pemain incaran menjelang dibukanya transfer musim panas.
Namun, pemain 26 tahun ini bahagia di Giuseppe Meazza dan menegaskan tidak mau buru-buru mengeksplorasi opsi yang terbuka untuknya. Apalagi, Skriniar juga tengah menikmati sukses Inter Milan menyabet gelar Liga Italia 2020-2021.
"Selalu ada rumor, dan akan selalu ada. Namun, saya tidak pernah mendengarkan atau mengomentari rumor-rumor tersebut," tegas Milan Skriniar.
"Tentu saja tidak akan berbeda setelah musim ini."
Pemain internasional Slovakia ini terikat kontrak dengan Inter Milan hingga musim panas 2023. Bek 26 tahun ini tidak berniat mengakhiri kesepakatan lebih cepat.
Milan Skriniar justru berharap dapat membuat kesan positif bersama timnas di Piala Eropa 2020 sebelum kembali ke Milan untuk mengejar lebih banyak trofi musim depan.
"Saya ingin menikmati perasaan ini sekarang, kemudian saya ingin mengakhiri musim dan bersiap untuk Piala Eropa," imbuhnya.
"Apakah saya akan mempertahankan gelar dengan jersi Inter musim depan? Tentu saja."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dari Bali untuk J.League - 20J1: Dimainkan di Jepang, Dibuat oleh Dunia
Ini adalah surat cinta, surat cinta dari J.League untuk fans di seluruh dunia, bahwa sepak bola bisa menyatukan kita semua.
Dari Bali, Indonesia, @J_League_En mengirimkan salam. pic.twitter.com/nupLUgct5A— SKOR.id (@skorindonesia) April 28, 2021
Berita Inter Milan Lainnya
Inter Milan Raih Scudetto, Barcelona Dapat Bonus 1 Juta Euro
Pelatih Kebugaran Inter Milan: Romelu Lukaku Seperti Pemain American Football