- Arsenal menaikkan jabatan Mikel Arteta dari pelatih kepala menjadi manajer tim utama.
- Jabatan tersebut terakhir diduduki Arsene Wenger yang pensiun pada 2018.
- Kini, Arteta juga memiliki kewenangan dalam menentukan strategi transfer klub.
SKOR.id - Klub papan atas Inggris, Arsenal resmi memberikan jabatan baru kepada Mikel Arteta, dari pelatih kepala menjadi manajer tim utama.
Arteta mendapatkan posisi pelatih kepala The Gunners setelah menggantikan rekan senegaranya, Unai Emery pada Desember 2019.
Pelatih Spanyol itu kemudian berhasil memberikan perubahan signifikan dalam permainan Arsenal meski akhirnya harus puas mengakhiri Liga Inggris di posisi kedelapan.
Kendati demikian, Arteta mampu mengantar Arsenal meraih sukses di Piala FA, yang membuat klub berhak bermain di Liga Europa musim depan.
Tidak sampai di situ, mantan asisten Pep Guardiola itu juga berhasil merebut piala Community Shield di awal musim 2020-2021.
Berkat prestasi apik tersebut, Arsenal pun menghadiahkan pelatih 38 tahun itu dengan jabatan baru, yakni manajer tim utama.
Posisi tersebut terakhir kali diduduki Arsene Wenger selama 22 tahun sebelum akhirnya kosong sejak 2018.
Kini dengan jabatan barunya, Arteta akan bekerja sama dengan Direktur Teknik Arsenal, Edu, dalam menentukan strategi transfer.
Posisi baru Arteta sekaligus melanjutkan restrukturisasi klub yang dimulai musim panas lalu.
Saat itu, Arsenal memutuskan memecat Kepala Sepak Bola, Raul Sanllehi dan sejumlah orang lama. Klub lalu menunjuk Direktur Pelaksana, Vinai Venkatesham sebagai Kepala Eksekutif baru.
Pria berdarah India itu pun yakin keputusan Arsenal mempromosikan Arteta sebagai manajer tim utama sudah tepat.
"Sembilan bulan terakhir mungkin sembilan bulan yang paling menantang dalam sejarah Arsenal. Terlepas dari semua tantangan itu, Mikel telah mengarahkan klub sepak bola ini melangkah ke depan," kata Venkatesham kepada Arsenal Digital.
"Dia telah mengangkat semangat dan energi di London Colney dan juga penggemar Arsenal di seluruh dunia. Dia melakukan pekerjaan yang benar-benar fenomenal."
Selama mendampingi Arsenal dalam 29 pertandingan lintas kompetisi, Arteta mengemas 17 kemenangan, 6 kali seri, dan 6 kekalahan. Dari semua laga itu, The Gunners membukukan 51 gol dan kebobolan 31 kali.
"Hal lain yang jelas adalah bahwa sejak dia masuk, dia melakukan lebih dari sekadar menjadi pelatih kepala kami. Jadi kami akan mengubah jabatannya," tutur Venkatesham.
"Dia akan naik dari pelatih kepala untuk menjadi manajer tim utama. Itu adalah pengakuan atas apa yang telah dia lakukan sejak dia masuk," Venkatesham menandaskan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Model Sofija Milosevic dan Striker Real Madrid Luka Jovic Dikaruniai Bayi Laki-lakihttps://t.co/kPKzojEccA— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 11, 2020
Berita Arsenal lainnya:
Arsenal Sukses Ikat Pierre-Emerick Aubameyang Berkat Gaji Selangit