- Mantan pemain Persib Bandung, Michael Essien, membawa kabar baru.
- Pria berusia 38 tahun itu resmi memperpanjang kontraknya bersama FC Nordsjaelland.
- Essien bakal tetap menjadi asisten pelatih klub asal Denmark itu hingga 2023.
SKOR.id - Persib Bandung turut memberi selamat atas perpanjangan kontrak mantan pemainnya, Michael Essien.
Dilansir dari Goal, kontrak Essien sebagai asisten pelatih salah satu tim sepak bola asal Denmark, FC Nordsjaelland, resmi diperpanjang hingga 2023.
Kabar tersebut telah dikonfirmasi secara langsung oleh Presiden klub, Flemming Pedersen.
"Michael Essien telah memilih untuk memperpanjang kontrak bersama kami hingga musim panas 2023," kara Pedersen.
"Kami baru saja saling memahami di tahun pertama, tetapi itu tidak menjadi masalah baginya, dan dia mengatakan kepada saya bahwa dia suka berada di sini."
Sang pemain lantas mengunggah foto dengan jersey kebanggaan FC Nordsjaelland di Instagram.
Akun Instagram ofisial Persib Bandung memberi ucapan selamat dengan sebuah emoji tangan di kolom komentar unggahan Essien.
View this post on Instagram
Michael Essien memang tengah menekuni profesi barunya sebagai pelatih. Manuver itu dilakukan setelah pria 38 tahun itu gantung sepatu pada 2020 lalu.
Essien sempat bergabung dengan staf pelatih The Wild Tigers pada September lalu setelah menjadi pemain-pelatih bersama klub Azerbaijan, Sabail.
Selama menjadi pemain, Essien pernah membela sejumlah klub besar Eropa, termasuk Chelsea, Real Madrid, hingga AC Milan.