- Manchester City kalah 0-2 dari Man United pada laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-29, Minggu (8/3/2020).
- Anthony Martial dan Scott McTominay menjebol gawang yang dijada Ederson Moraes.
- Meski kalah, Pep Guardiola mengaku puas dengan kinerja pemainnya.
SKOR.id - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, mengaku puas dengan kinerja pemainnya meski kalah dari Manchester United.
The Citizens harus mengakui keunggulan Manchester United, 0-2, pada laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-29 di Stadion Old Trafford, Manchester, Minggu (8/3/2020).
Baca Juga: Hasil Man United vs Man City: 2 Gol Cantik Merahkan Manchester
Anthony Martial dan Scott McTominay berhasil menjebol gawang Manchester City pada menit ke-30 dan 90+6'.
Di sisi lain, skuad asuhan Pep Guardola itu cukup kesulitan menjebol pertahanan Setan Merah yang dijaga ketat oleh Harry Maguire.
Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Inggris 9 Maret 2020: Man City Kalah, Liverpool Sumringah
Buktinya, Man City gagal mencetak satu gol pun dalam laga tersebut. Kondisi ini tentu mengecewakan bagi fan dan manajemen.
Namun tidak begitu dengan Pep Guardiola. Pelatih asal Spanyol itu mengaku puas dengan kinerja para pemainnya.
"Secara umum, kami bermain sangat baik dan saya puas. Kami tidak jauh dari level sebelumnya. Dalam jenis permainan ini, sedikit kesalahan dapat membuat perbedaan. Kami bermain bagus," kata Pep Guardiola.
Bukan hanya puas dengan kinerja pemainnya, Guardiola juga memuji Ederson yang melakukan blunder sehingga McTominay mencetak gol pamungkas.
"Dia menyelamatkan satu atau dua peluang lawan. Dia adalah penjaga gawang yang luar biasa. Saya tidak datang untuk menilai pemain saya, kesalahan adalah bagian dari permainan," katanya.