- AS Roma tak akan melepas Nicolo Zaniolo pada musim panas mendatang.
- Pemain asal Italia itu tengah menjalani perawatan akibat dibekap cedera parah.
- Kabarnya, manajemen akan memberi kesempatan kedua bagi sang pemain.
SKOR.id - Klub asal Italia, AS Roma, dikabarkan tak akan melepas salah satu gelandangnya, Nicolo Zaniolo, pada musim panas ini.
Padahal, gelandang berusia 20 tahun tersebut bakal absen cukup lama dari skuad Paulo Fonseca karena dibekap cedera lutut parah.
Dilansir dari Calciomercato, manajemen AS Roma akan memberi Zaniolo kesempatan kedua jika kompetisi dilanjutkan kembali.
Baca Juga: 2 Pemilik Klub Liga Italia Ragu Musim Ini Bisa Selesai
Apalagi kontrak pemain asal Italia itu baru habis pada tahun 2024. Meski demikian, Roma masih berpeluang melepas sang pemain.
Syaratnya, klub peminat bisa membuat tawaran sensasional untuk klub. Sejauh ini, hanya Juventus yang memasukkan Nicolo Zaniolo dalam radar mereka.
La Vecchia Signora bahkan telah memantau sang pemain sejak musim panas 2019. Namun, negosiasi yang dilakukan saat itu tak menemui kata sepakat.
Baca Juga: Mantan Bos F1 Beri Saran Sebastian Vettel untuk Tinggalkan Ferrari
Saat ini, harga pasar Nicolo Zaniolo mencapai angka 50 juta euro (sekitar Rp899 miliar). Namun harga tersebut dianggap cukup mahal.
Sebab, sang pemain masih harus menjalani perawatan karena mengalami cedera parah saat melawan Juventus pada pekan ke-19 Liga Italia, di Stadion Olimpico, Minggu (12/1/2020).