SKOR.id - Meski tak mendapat banyak kesempatan bermain musim ini, bek Real Madrid, Jesus Vallejo, tetap menjalani latihan klub di tengah jeda internasional.
Ketika sebagian besar rekan setimnya di Real Madrid harus pergi karena mendapat panggilan tim nasional negara mereka, Jesus Vallejo tetap berada di klub dan menjalani tugasnya secara profesional.
Dilansir dari Marca, Jesus Vallejo tampak menjalani latihan di Valdebebas, ia dan Lucas Vazquez menjadi dua pemain tim senior yang menjalani latihan bersama tim junior.
Lucas Vazquez tak mendapat panggilan ke Timnas Spanyol di jeda internasional, meski begitu nasibnya masih lebih baik karena masih mendapat kepercayaan dari Carlo Ancelotti.
Musim ini Lucas Vazquez sudah bermain 37 kali, dengan sumbangan dua gol dan enam assist di berbagai ajang.
Sementara itu, Jesus Vallejo bagaikan si anak hilang, yang namanya hampir tak pernah terlihat di daftar skuad Real Madrid, terutama untuk Starting XI.
Dilansir dari Transfermarkt, musim ini memang Jesus Vallejo hanya bermain selama 10 menit untuk Real Madrid.
Momen itu terjadi pada jornada ketujuh La Liga musim 2024-2025, saat Real Madrid menjamu Deportivo Alaves di Santiago Bernabeu.
Jesus Vallejo masuk pada menit ke-80, menggantikan Eder Militao, ketika Real Madrid sudah unggul 3-0.
Namun, kemenangan Los Blancos hampir melayang, sebab Deportivo Alaves berhasil mencetak dua gol sejak Jesus Vallejo masuk.
Carlos Protesoni (85') dan Kike Garcia (86') berhasil menjebol gawang Real Madrid hanya dalam selisih waktu satu menit.
Seusai laga pun Jesus Vallejo langsung menjadi sorotan karena timnya hampir saja kehilangan kemenangan, meski ini bukan sepenuhnya salah pemain berusia 28 tahun itu.
Selain jarang mendapat kesempatan tampil, Jesus Vallejo juga beberapa kali mengalami cedera.
Tak hanya menjadi penghangat bangku cadangan, tetapi ia juga harus sering berurusan dengan ruang perawatan.
Kesempatan tampil seolah ada di depan mata, tepatnya di pekan ke-13 saat Eder Militao mengalami cedera parah ti tengah laga melawan Osasuna.
Namun, Carlo Ancelotti justru lebih memilik bek muda, Raul Asencio, yang langsung bersinar sejak laga pertama bersama tim senior Real Madrid.
Jesus Vallejo pun semakin terlupakan, seiring dengan perkembangan Raul Asencio di tim senior Real Madrid.
Bahkan ia telah mendapatkan panggilan pertamanya bersama Timnas Spanyol untuk persiapan perempat final UEFA Nations League.
Carlo Ancelotti pun menegaskan tidak ada yang salah dari Jesus Vallejo, tetapi pelatih asal Italia itu lebih ingin memberi waktu kepada pemain muda.
"Tidak ada yang salah dengannya, dia berlatih, dia baik-baik saja, tapi kontraknya akan segera berakhir dan kami lebih suka memberikan lebih banyak kesempatan kepada para pemain muda," kata Carlo Ancelotti.
Sementara itu, Jesus Vallejo tetap menjalani perannya secara profesional.
Ia masih membagikan momen-momen latihan di media sosial miliknya.
"Dan kami terus berlatih," bunyi unggahannya ditambah foto sesi latihan yang ia jalani.