- Juventus baru saja melepas Merih Demiral ke Atalanta.
- Kini, Juventus dikabarkan tengah memantau bek Manchester City, Aymeric Laporte.
- Harga Aymeric Laporte kabarnya berkisar 45 juta euro atau sekitar Rp764 miliar.
SKOR.id - Juventus dikabarkan sudah menemukan pengganti Merih Demiral yang hengkang ke Atalanta.
Seperti diketahui, Juventus baru saja melepas Merih Demiral ke Atalanta pada Jumat (6/8/2021).
Bek asal Turki itu dilepas Si Nyonya Tua ke Atalanta secara pinjaman selama semusim dengan disertai opsi pembelian.
Hi Skorer, jangan lupa untuk segera download app Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa meraih banyak hadiah menarik.
Sebagai gantinya, Juventus kabarnya berminat untuk mendatangkan bek milik Manchester City, Aymeric Laporte.
Beberapa kabar sebelumnya menyebut bahwa Barcelona juga ingin mendapatkan jasa Aymeric Laporte.
Namun, Barcelona tampaknya sulit mewujudkan transfer tersebut lantaran tengah mengalami masalah finansial.
Aymeric Laporte sendiri masih memiliki kontrak cukup lama bersama Manchester City, yakni hingga 2025 mendatang.
Namun, posisinya di Stadion Etihad bisa dibilang sulit mengingat persaingan ketat di lini belakang.
Aymeric Laporte tercatat hanya tampil 16 kali di ajang Liga Inggris musim lalu, lebih sedikit dibandingkan dengan Ruben Dias dan John Stones.
Sementara itu, harga untuk mendapatkan Aymeric Laporte dilaporkan sebesar 45 juta euro atau sekitar Rp764 miliar.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Nomor Punggung Terbaru Barcelona: Nomor 10 Lionel Messi Tak Dipakai, Memphis Depay Pilih Gusur Martin Braithwaite https://t.co/IOPrnEr0tE— SKOR.id (@skorindonesia) August 7, 2021
Berita Juventus Lainnya:
VIDEO: Wawancara Giorgio Chiellini setelah Perpanjang Kontrak di Juventus
Permintaannya Dikabulkan, Giorgio Chiellini Sepakat Teken Kontrak Baru di Juventus