- Graham Potter meminta maaf kepada fans Brighton atas kepindahannya ke Chelsea.
- Hal itu tertulis dalam surat yang dirilis Brighton pada Minggu (11/9/2022) sore WIB.
- Graham Potter menangani The Seagulls selama tiga tahun.
SKOR.id - Graham Potter meminta maaf kepada fans Brighton & Hove Albion lantaran dirinya hengkang ke Chelsea.
Graham Potter ditunjuk untuk menangani Chelsea setelah diberhentikannya Thomas Tuchel (8/9/2022).
Pelatih berusia 47 tahun itu kemudian menandatangani kontrak berdurasi lima tahun bersama The Blues.
Pada Minggu (11/9/2022) sore WIB, Brighton & Hove Albion mengunggah surat yang ditulis Graham Potter setelah mengambil keputusan hengkang.
Ia berterima kasih dan berpamitan kepada klub yang telah dibelanya selama tiga tahun ini.
"Ini adalah tiga tahun yang luar biasa dengan klub yang telah mengubah hidup saya dan saya ingin meluangkan waktu sejenak untuk mengucapkan selamat tinggal kepada Anda semua yang telah menjadikannya periode spesial dalam karier saya," kata Potter dalam surat tersebut.
"Saya mengucapkan selamat tinggal kepada klub hebat dan klub yang akan selalu berarti bagi saya dan keluarga saya. Bagi sebagian orang, saya menyadari bahwa perubahan yang datang begitu tiba-tiba sulit untuk diterima."
Lebih lanjut, Graham Potter juga meminta maaf atas kepergiannya dari Stadion American Express Community.
"Saya mungkin tidak dapat membujuk Anda semua untuk memaafkan kepergian saya, tetapi setidaknya saya ingin mengambil kesempatan untuk mengucapkan terima kasih," ucapnya.
Sementara itu, Graham Potter kemungkinan bakal menjalani debut sebagai pelatih Chelsea saat bersua RB Salzburg di Liga Champions (15/9/2022).
Berita Chelsea Lainnya:
Ruang Ganti Pemain Chelsea Jadi Rempong Percintaan Thomas Tuchel
Duel Chelsea vs Liverpool Terancam Tak Digelar di London karena Pemakaman Ratu Elizabeth II