- Barcelona resmi mendepak Ernesto Valverde sebagai pelatih dengan kesepakatan bersama.
- Hal ini terjadi setelah hasil buruk Barcelona di Piala Super Spanyol.
- Blaugrana menunjuk Quique Setien sebagai pelatih anyar mereka.
SKOR.id - Barcelona kini sudah secara resmi mendepak Ernesto Valverde dan menunjuk Quique Setien sebagai pelatih anyar.
Barcelona mengumumkan kepergian Ernesto Valverde pada hari Senin (13/1/2020) malam waktu setempat atau Selasa pagi WIB.
Dalam rilis resmi yang dikeluarkan klub, Barcelona mengatakan bahwa mereka mencapai kesepakatan bersama untuk mengakhiri kontrak Valverde lebih awal.
"Klub berterima kasih kepada Valverde atas profesionalitas, komitmen, dan dedikasi serta perlakuan positif kepada semua keluarga Barcelona," tulis Barcelona dalam laman resminya seperti dilansir Skor.id.
Baca Juga: 7 Laga Barcelona dan Uruguay Tanpa Luis Suarez yang Cedera
Untuk pengganti Valverde, Barcelona langsung menunjuk Quique Setien sebagai pengganti.
Setien terakhir kali melatih adalah musim lalu bersama Real Betis yang ia tukangi sejak 2017. Sebelumnya ia melatih tim-tim Spanyol lain seperti Las Palmas, Lugo, hingga Racing Santender.
Setien akan menandatangani kontrak hingga musim panas 2022 mendatang. Ia akan diperkenalkan ke publik pada hari Selasa siang waktu setempat.
Pria berusia 61 tahun asal Cantabria tersebut adalah mantan pemain Racing Santander yang berada di klub tersebut selama 12 musim.
Ia membela Santander tahun 1977 hingga 1985 sebelum kemudian kembali pada 1992 hingga 1996.
Berposisi sebagai gelandang tengah, ia juga sempat membela Atletico Madrid, Logrones, dan Levante.
Ia juga sempat mengecap caps bersama timnas Spanyol sebanyak tiga kali.
Usai pensiun, Setien kemudian langsung menangani Santender selama semusim pada 2001-2002, saat itu mereka ada di divisi dua Liga Spanyol.
Setelah itu ia mencoba peruntungan bersama Logrones di divisi tiga, akan tetapi ia dipecat hanya setelah setengah musim.
Juni 2009, Setien menjadi pelatih Lugo dan membawa klub promosi ke divisi dua di tahun ketiganya melatih.
Musim 2015, Setien ditunjuk menjadi nakhoda Las Palmas dan berhasil membawa klub dari zona degradasi ke posisi aman di papan tengah musim itu.
Pencapaian terbaiknya adalah finis di posisi enam bersama Real Betis dan mengantarkan klub bermain di Liga Europa.
Setien mendapat julukan El Maestro saat masih bermain. Sebagai pelatih, ia dikenal mengandalkan gaya permainan turunan dari Johan Cruyff, hal yang sama juga terjadi di Barcelona.
Baca Juga: PSG vs AS Monaco: Neymar Puji Strategi 4 Penyerang