- Kedatangan Lionel Messi membuat Mauro Icardi khawatir.
- Messi dan Icardi dikabarkan tidak harmonis meski sama-sama dari Argentina.
- Masalah di luar lapangan disebut menjadi penyebab kekesalan La Pulga terhadap eks Inter Milan itu.
SKOR.id - Di antara mereka yang bersuka cita dengan kabar peresmian Lionel Messi ke Paris Saint-Germain, ada satu nama yang mungkin deg-degan menyusul kedatangan La Pulga. Dia adalah Mauro Icardi.
PSG akhirnya mengumumkan perekrutan Lionel Messi secara gratis dari Barcelona, setelah kontraknya di Camp Nou tak bisa diperpanjang.
La Pulga menandatangani kontrak dua tahun dengan opsi perpanjangan di tahun ketiga, serta mendapat gaji 35 juta euro (Rp590,5 miliar) per musim.
Namun, sosok Lionel Messi di PSG membuat kompatriotnya, Mauro Icardi, ketar-ketir.
Bukan tanpa alasan jika Mauro Icardi waswas dengan kehadiran Lionel Messi. Meski berasal dari negara yang sama, hubungan La Pulga dengan eks penyerang Inter Milan itu diberitakan tak akur.
Kabar ini sempat berembus kencang menjelang Piala Dunia 2018. Nama Mauro Icardi tak dibawa pelatih Argentina kala itu, Jorge Sampaoli, meski sempat masuk dalam skuad awal.
Kabarnya tidak diangkutnya Icardi bersama timnas Argentina ke Rusia gegara desakan Lionel Messi. Padahal saat itu Icardi tampil cemerlang bersama Inter Milan, dengan melesakkan 29 gol di Liga Italia musim 2017-2018.
Kapten Albiceleste merasa kesal dengan Mauro Icardi lantaran dianggap merebut istri sahabatnya, Maxi Lopez, yang juga berasal dari Argentina dan pernah sama-sama membela Barcelona.
Meski demikian, kabar ini pernah dibantah Mauro Icardi setahun setelah gelaran Piala Dunia 2018. Ia menegaskan tetap menjalin hubungan baik dengan Lionel Messi.
"Saya kenal Messi di Barcelona beberapa tahun lalu, saya membiarkan orang-orang berbicara, ini adalah hal yang tak dapat kita hindari,” jelasnya kepada Canal+ beberapa tahun silam.
"Saya tak percaya cerita ini. Saya bisa bertemu dengannya, ia adalah pemain terbaik dunia. Saya sangat mengapresiasi dia."
Entah benar atau tidak cerita ini, faktanya Mauro Icardi baru delapan kali melakoni pertandingan untuk timnas, dengan tiga di antaranya berbagi lapangan bersama Messi.
Sampai saat ini Messi sendiri tidak pernah membahas rumor perselisihannya dengan Icardi. Tapi pada laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Barcelona dan PSG, Lionel Messi dan Mauro Icardi kedapatan bersalaman dan bertukar jersi usai laga.
Gambar ini seolah mengisyaratkan bahwa relasi mereka baik-baik saja, atau setidaknya telah membaik.
Meski begitu, menarik disimak apakah Mauro Icardi bakal terus dipertahankan Mauricio Pochettino menyusul kehadiran Messi, karena klub diramalkan bakal melakukan perampingan skuad dan striker berusia 28 tahun itu terancam masuk daftar jual.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Aktivitas Transfer PSG: Dapat Kapten Barcelona dan Real Madrid, Pemain Terbaik Euro dan Copa America, Gratisan! https://t.co/jiejBEiGLf— SKOR.id (@skorindonesia) August 10, 2021
Berita Lionel Messi lainnya
Jadwal Perkenalan Lionel Messi sebagai Pemain Baru PSG
Starting Line-Up Mengerikan PSG dengan Lionel Messi