- Pemain Manchester City, Leroy Sane, dikabarkan membaik setelah menepi selama delapan bulan karena cedera ligamen lutut.
- Leroy Sane memilih tampil bersama tim junior Manchester City terlebih dahulu untuk dapat kembali menemukan peforma terbaik.
- Setelah Leroy Sane menyatakan siap tampil, kompetisi justru ditangguhkan karena virus corona.
SKOR.id - Pemain Manchester City, Leroy Sane, dikabarkan berangsur pulih setelah menepi selama delapan bulan karena cedera ligamen lutut saat melawan Liverpool pada Community Shield, Agustus lalu.
Leroy Sane siap tampil untuk Manchester City setelah menjalani masa pemulihan yang cukup panjang.
Leroy Sane memilih tampil bersama tim junior Manchester City terlebih dahulu untuk dapat kembali menemukan peforma terbaiknya.
Baca Juga: Danilo D'Ambrosio Perkuat Inter Milan Lebih Lama
"Itulah sebabnya saya memilih untuk bermain dengan tim junior terlebih dahulu sehingga terbiasa dengan kecepatan permainan selangkah demi selangkah," kata Sane.
"Banyak orang terkejut tetapi itu adalah langkah yang logis untuk dilakukan. Itu yang saya rencanakan sejak awal dan saya katakan kepada pelatih Pep Guardiola," lanjut Sane.
Meskipun kini lebih baik, pemain asal Jerman tersebut perlu tampil pada level kompetitif untuk kembali menemukan rasa percaya diri setelah lama tidak bermain.
Setelah Leroy Sane menyatakan siap tampil, kompetisi justru ditangguhkan karena virus corona. Akan tetapi, dirinya tetap sabar untuk menanti semua keputusan.
Baca Juga: Juventus Targetkan Gelandang AS Roma untuk Gantikan Sami Khedira
"Saat ini kita hanya bisa menunggu situasi tenang lagi. Jadi saya mempersiapkan diri setiap hari untuk tampil kembali," kata Sane.
Sane mengungkapkan kerinduannya untuk kembali bermain sepak bola. Dirinya berharap agar musim dapat terselesaikan.