- Kawasaki Frontale berhasil menang tipis 1-0 lawan F.C.Tokyo.
- Tambahan tiga angka membuat Frontale semakin dekat dengan gelar juara.
- Hal ini membuat pelatih dan pemain Kawasaki Frontale senang.
SKOR.id - Kawasaki Frontale semakin dekat untuk mendapatkan gelar juara Meiji Yasuda J1 League 2021.
Kawasaki Frontale menang tipis 1-0 saat menjamu F.C.Tokyo pada laga pekan ke-31 Liga Jepang, Sabtu (2/10/2021) dalam laga bertajuk Tamagawa Clasico.
Ini merupakan duel dua tim yang terpisahkan oleh Sungai Tama dan sama-sama berasal dari Greter Tokyo Area di Ibu Kota Jepang.
Tambahan tiga poin memastikan Kawasaki Frontale akan mendapatkan satu tiket ke Liga Champions Asia musim depan, usai tak bisa lagi keluar dari tiga besar liga musim ini.
Langkah selanjutnya adalah memastikan gelar juara musim ini yang akan jadi gelar keempat Liga Jepang mereka dalam lima musim terakhir.
Kini dengan 81 angka, Frontale unggul 24 angka dari Vissel kobe di peringkat ketiga dan unggul 12 poin dari Yokohama F. Marinos di tempat kedua, kedua tim punya satu laga lebih sedikit.
"Kami punya jadwal padat dengan hanya dua hari untuk istirahat, dan saya senang para pemain menunjukkan semangatnya di lapangan," ujar Toru Oniki, pelatih Kawasaki Frontale.
"Tadi merupakan laga berat pada babak pertama, tetapi gol yang kami cetak mengubah jalannya laga."
Pada laga yang dihelat di Todoroki Stadium dan disaksikan hampi 10 ribu penonton, terbanyak sejak bulan April karena aturan pandemi, gol tunggal kemenangan tim dicetak oleh Leandro Damiao pada menit ke-45.
Ia kini juga ada di puncak daftar top skor sementara J1 League dengan 16 poin, sama dengan koleksi Daizen Maeda (Yokohama F. Marinos).
"Saya senang bisa membantu tim menang. Akhir-akhir ini saya punya banyak keberuntungan dan bola jatuh di kaki saya di tempat yang saya hanya butuh untuk menyelesaikan peluang," kata Damiao.
"Kami harus fokus setiap hari dan berjuang untuk mendapatkan gelar. Kami ingin merayakan bersama semua fans kami."
Kini dengan enam laga sisa. Frontale butuh 10 poin lagi untuk juara yang bisa mereka dapatkan dalam empat laga selanjutnya.
Skorer bisa menyaksikan cuplikan laga Kawasaki Frontale vs F.C.Tokyo lewat video berikut ini:
SIARAN LANGSUNG GRATIS @J_League_En BULAN INI!
Sepanjang bulan Oktober 2021, akan ada 9 laga yg disiarkan melalui kanal YouTube J.League International
*Hint: Bakal ada laga yang disiarkan dengan komentator BERBAHASA INDONESIA ????
Cari tahu selengkapnya: https://t.co/yUKCKBgRPo pic.twitter.com/2XVPq3qkgv— SKOR.id (@skorindonesia) September 30, 2021
Berita J.League Lainnya:
Jadwal Siaran Langsung Gratis J.League Bulan Oktober 2021: Semifinal dan Final J.League Cup
Ada Patung Garuda dan Nuansa Indonesia di Kandang Sanfrecce Hiroshima