- Artur Beterbiev sukses mempertahankan gelar kelas berat ringan versi IBF dan WBC.
- Petinju asal Rusia itu menang KO atas Marcus Browne pada ronde kesembilan, Sabtu (18/12/2021) WIB.
- Hasil ini membuat rekor kemenangan KO/TKO Artur Beterbiev ada di angka 100 persen.
SKOR.id - Artur Beterbiev mengukuhkan statusnya sebagai petinju yang paling ditakuti, Jumat (17/12/2021) malam atau Sabtu pagi WIB.
Atlet 36 tahun itu sukses mempertahankan gelar kelas berat ringan versi IBF dan WBC via kemenangan knock out (KO) di Bell Centre Montreal.
Sebagai catatan, dengan hasil ini, Beterbiev memegang catatan 100 persen kemenangan KO/TKO di sepanjang karier tinjunya.
Pun saat menghadapi Marcus Browne di Quebec, sosok yang juga memiliki paspor Kanada itu hanya butuh sembilan ronde untuk menang.
Meskipun mengalami sobek pada kening sejak ronde keempat, keganasan Beterbiev di atas ring sama sekali tak memudar.
Dirinya juga mendominasi pertandingan sebelum akhirnya merobohkan Browne dengan sebuah pukulan keras ke badan.
Browne tak mampu bangun saat hitungan wasit sampai di angka 10, yang membuat Beterbiev berhak atas kemenangan KO.
"Saya sangat senang meraih kemenangan, kali ini. Saya siap untuk pertandingan ke depan dan akan memilih lawan terbaik," katanya.
"Untuk menjadi yang terbaik, tentu saja anda butuh mengalahkan petinju-petinju terbaik," Beterbiev menambahkan.
Pernyataan ini seolah menjadi sinyal tantangan untuk juara tak terbantahkan kelas menengah super, Canelo Alvarez.
Sudah sejak lama, Canelo digadang bakal menghadapi Beterbiev. Sayang, duel itu tak kunjung terlaksana hingga sekarang.
Alih-alih naik ke kelas berat ringan untuk menantang Beterbiev, Canelo berencana lompat ke kelas penjelajah.
Bukan tanpa dasar, Canelo ingin lompat kelas karena berambisi menghadapi juara dunia WBC, Ilunga Makabu.
Di sisi lain, fakta ini makin menguatkan anggapan Canelo sengaja menghindari Beterbiev karena takut kehilangan statusnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Olahraga Lainnya:
ONE Winter Warriors II: Paul Lumihi Takluk dari Jhanlo Sangiao
Kyrie Irving Lakoni Comeback Spesial, Khusus untuk Laga Tandang