- Arsenal berhasil menang lawan Leicester City dalam laga Piala Liga Inggris.
- Kemenangan ini membawa Arsenal lolos ke ronde keempat.
- The Gunners kemungkinan bisa melawan Liverpool di ronde ini.
SKOR.id - Usai menang di Piala Liga Inggris, Arsenal mengaku siap untuk melawan Liverpool dua kali dalam sepekan.
Arsenal lolos ke ronde keempat Piala Liga Inggris usai mengalahkan Leicester City malam tadi dengan skor 2-0, Rabu (23/9/2020).
Kemenangan ini membuat Arsenal mungkin bisa mendapatkan jadwal berat ke depannya.
Lawan Arsenal di ronde keempat nanti adalah pemenang laga Liverpool melawan tim kasta ketiga, Lincoln City.
Andai Liverpool menang, Arsenal bisa melawat ke Anfield dua kali dalam sepekan.
Hal ini karena Arsenal dijadwalkan bertandang ke Anfield dalam laga Premier League awal pekan depan, Senin (28/9/2020) atau Selasa dini hari pukul 02.00 WIB.
Sedangkan ronde keempat Piala Liga juga akan bergulir akhir bulan ini.
Meski begitu, pelatih Arsenal Mikel Arteta mengaku siap dengan tantangan tersebut.
"Anda bisa membayangkan, Anfield mungkin tempat tersulit untuk berlaga di Eropa atau dunia," ujar Arteta.
"Akan tetapi, itu sudah jadi jadwal laga, mari ke sana lebih dulu pada hari Senin nanti, mempersiapkan yang terbaik, dan melihat bagaimana hasilnya."
Liverpool baru akan menjalani laga melawan Lincoln City malam nanti, Jumat dini hari pukul 01.45 WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Arsenal Lainnya:
Arsenal Menang, Arteta Dicecar Pertanyaan soal Mesut Ozil yang Tak Tampil
Hasil Leicester City vs Arsenal: Gol Telat Eddie Nketiah Pastikan The Gunners Lolos