- Musim 2019-2020 disebut sebagai musimnya Mason Greenwood di Manchester United.
- Sang pemain tampil beringas sejak laga pra-musim, bahkan dapatkan kesempatan bermain di kompetisi Eropa.
- Skor.id merangkum beberapa catatan dan statistik milik Mason Greenwood di Manchester United pada musim ini.
SKOR.id - Sosok Mason Greenwood mencuri perhatian pada musim 2019-2020, dan disebut melakoni musim terbaiknya di Manchester United.
Melakoni debut di tim inti pada akhir musim 2018-2019, Greenwood langsung catatkan performa apik serta lapangnya menit bermain pada musim ini.
Sejak pra-musim hingga masuk ke kompetisi domestik serta Eropa, Mason Greenwood tampil menawan dengan performa apik dan catatan golnya.
Seperti apa kegemilangan Mason Greenwood pada musim 2019-2020? Berikut catatan performa sang pemain versi Skor.id.
Sinopsis musim ini
Di semua kompetisi dan tim kelompok umur, Mason Greenwood catatkan 16 gol dalam 40 laga, sejak pramusim hingga laga terakhirnya melawan Derby County di ajang Piala FA pada 5 Maret 2020.
Catatan ini menjadikan Greenwood sebagai salah satu pemain muda paling produktif di sepak bola Eropa.
Di skuad Manchester United, Mason Greenwood telah mengalahkan catatan Marcus Rashford, Wayne Rooney dan Cristiano Ronaldo sebagai pemain termuda yang catatkan 10 gol di skuad utama Manchester United.
Berita Manchester United lainnya: 5 Teori Konspirasi Manchester United: dari Transfer Pemain hingga Ed Woodward
Tampil apik di Liga Europa
Mason Greenwood bermain sepanjang 460 menit di Liga Europa, ketiga terbanyak di skuad Manchester United.
Dengan catatan 5 gol, Mason Greenwood mencatatkan satu gol setiap 92 menit bertanding. Selain catatan gol, Greenwood juga mendapatkan peluang emas dengan rata-rata 1,7 peluang per laga.
Jika ditambah dengan keterlibatan 2 assist, performa Mason greenwood tampak makin menjanjikan dengan terlibat dalam setiap gol Manchester United di Liga Europa setiap 77 menit bertanding.
Catatan Greenwood di kompetisi Eropa musim 2019-2020 berada di atas George Best, Wayne Rooney, dan Marcus Rashford.
Mencuri perhatian di Liga Inggris
Mason Greenwood turun dalam 645 menit, dalam 22 laga, bersama skuad utama Manchester United.
Sebagai pemain pelapis, Greenwood tak dinyana mencetak lima gol dengan catatan satu gol per 130 menit
Catatan lainnya, Greenwood juga ciptakan rata-rata 2,1 peluang emas perlaga. Di statistik lain, Greenwood juga catatkan 1,7 tembakan di area penalti per 90 menit dan menyamai Pierre-Emerick Aubameyang serta Harry Kane.
Berita Manchester United lainnya: Kisah Sir Alex Ferguson Damaikan Konflik Cristiano Ronaldo dan Wayne Rooney
Tak hanya jago menyerang
Greenwood rata-rata melakukan 0,69 tekel di kawasan pertahanan musuh setiap 90 menit bermain, menempatkannya di urutan kedua di daftar penyerang dengan 600+ menit penampilan di liga domestik musim ini.
Perannya yang mengembang aksi-aksi berani untuk mrnusuk pertahanan sebagai super-sub juga mencatatkan performa apik sang pemain, yang rata-rata hanya 1,4 kali direbut per 90 menit.
Himpunan catatan tersebut menunjukkan bahwa musim 2019-2020 memang menjadi musim spesial bagi Mason Greenwood bersama Manchester United.