- Pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen, mengakui Mercedes sangat superior pada balapan F1 GP Portugal 2021, Minggu (2/5/2021).
- Max Verstappen hanya mampu finis runner up seusai kalah bersaing dengan Lewis Hamilton.
- Hasil di balapan Surkuit Portimao membuat Lewis Hamilton memperlebar jaraknya sebagai pemimpin klasemen sementara F1 2021.
SKOR.id - Max Verstappen mengakui Red Bull Racing belum cukup cepat untuk mengejar Mercedes pada Formula 1 (F1) GP Portugal 2021, di Sirkuit Portimao, Minggu (2/5/2021).
Pada balapan ketiga F1 2021 itu, Max Verstappen hanya mampu finis runner up seusai kalah bersaing dengan Lewis Hamilton (Mercedes-AMG Petronas).
Pemenang GP Emilia Romagna 2021 itu mengawali balapan dari posisi ketiga. Max Verstappen sejatinya sudah membalap dengan maksimal.
Ia berhasil menyalip Lewis Hamilton pada lap ketujuh tetapi ia harus kehilangan posisinya setelah sang juara dunia tujuh kali itu kembali merebutnya empat lap kemudian.
"Saya puas, saya telah mengerahkan segalanya," ujar Verstappen dilansir dari laman resmi F1.
"Saya menjalani restart yang baik dan duel yang bagus di tikungan 1 dengan Lewis. Saya tetap melaju dan tak harus menyerahkan posisi kembali seperti di Bahrain," katanya.
Namun, Verstappen cukup puas karena dapat menyalip Valtteri Bottas (Mercedes-AMG Petronas) untuk finis runner up pada lap ke-37 kala sang rival sedang pit stop.
"Pertarungan sangat ketat terjadi di antara kami bertiga. Saya mencoba menyerang Valtteri tetapi saya tidak pernah bisa cukup dekat di dua tikungan terakhir," ucap Verstappen.
"Akan tetapi ini cukup baik, tidak terasa seperti balapan dengan kecepatan penuh, kurang lebih seperti menjaga umur ban secara terus menerus," ujarnya.
"Saya rasa kami hanya kurang cepat dibanding Mercedes di balapan. Harus diakui, kami kalah superior ketimbang mereka kali ini," Verstappen menambahkan.
Sementara itu, hasil di Sirkuit Portimao membuat Lewis Hamilton memperlebar jaraknya sebagai pemimpin klasemen sementara F1.
Lewis Hamilton unggul delapan poin dari Max Verstappen dari tiga seri yang telah digelar pada F1 2021.
Persaingan bakal berlanjut pada pekan depan, 7-9 Mei 2021, saat seri keempat digelar di Sirkuit Catalunya, Spanyol.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita F1 Lainnya:
Hasil F1 GP Portugal 2021: Tampil Impresif, Lewis Hamilton Menang di Portimao
Update Klasemen F1 2021: Lewis Hamilton Mulai Menjauh dari Max Verstappen