- PSG dan Mauricio Pochettino dikabarkan sepakat untuk berpisah.
- Mauricio Pochettino masih punya kontrak setahun lagi di PSG.
- Saat ini nama pelatih Nice dan Zinedine Zidane santer dikaitkan dengan klub Parc des Princes.
SKOR.id - Paris Saint-German (PSG) dan Mauricio Pochettino sepakat berpisah setelah 18 bulan bersama.
Kabar ini disampaikan The Athletic pada Minggu (12/6/2022) siang waktu setempat.
Pochettino diyakini telah bertemu dengan petinggi PSG minggu lalu untuk membahas hasil musim 2021-2022, di mana Les Parisiens berhasil menjadi juara Liga Prancis.
Kendati menjadi kampiun, Pochettino gagal membawa PSG berjaya di Liga Champions setelah disingkirkan Real Madrid di babak 16 besar.
Dari hasil pertemuan tersebut disepakati bahwa Pochettino tidak akan melanjutkan kontraknya yang habis pada Juni 2023.
Mengingat kontrak pelatih asal Argentina itu masih tersisa satu tahun, besar kemungkinan klub harus membayar kompensasi.
Namun yang pasti, klub sedang mencari pengganti Pochettino, salah satunya adalah pelatih Nice Christophe Galtier.
Namun, berdasarkan laporan banyak media Eropa nama Zinedine Zidane santer dikaitkan menjadi pelatih di Parc des Princes meski perwakilannya sudah membantah kabar itu.
"Semua rumor yang beredar tentang masa depan Zinedine Zidane tidak berdasar," kata Alain Migliaccio, agen Zidaen.
"Sampai saat ini, saya adalah satu-satunya orang yang berwenang untuk mewakili dan memberi nasihat kepada Zidane.
"Baik Zidane maupun saya tidak memiliki kontak langsung dengan pemilik PSG seperti yang dikatakan tentang dia."
Sementara itu, diberhentikannya Pochettino mengikuti direktur olahraga Leonardo yang mundur pekan lalu. Dia digantikan oleh Luis Campos, yang akan bekerja sebagai penasihat sepak bola PSG.
Uniknya, situasi ini sesuai dengan isu yang dihembuskan media Prancis setelah PSG berhasil mengamankan kontrak baru Kylian Mbappe.
Mbappe disebut punya "kekuasaan baru" untuk mendepak beberapa posisi, termasuk pelatih dan direktur olahraga, yang ternyata terbukti saat ini.
Berita Bola Internasional Lainnya
Empat Klub Afrika Selatan Dihukum Seumur Hidup karena Pengaturan Skor
Cerezo Osaka Umumkan Berpisah dengan Takashi Inui