SKOR.id - Mateo Retegui dikabarkan sedang dipantau sejumlah klub besar Eropa menyusul penampilan apiknya di timnas Italia sepanjang kualifikasi Euro 2024 ini.
Mateo Retegui adalah pemain yang tidak disangka bakal mendapat panggilan dari Roberto Mancini untuk membela timnas Italia akhir bulan ini.
Sebab, Mateo Retegui bukanlah pemain yang bermain untuk tim ternama, ia bermain di Liga Argentina bersama Tigre.
Meski begitu, Retegui sukses membayar kepercayaan Roberto Mancini dalam dua laga kualifikasi Piala Eropa 2024 (Euro 2024).
Ia mencetak satu gol saat Gli Azzurri ditekuk Inggris 1-2 pada Jumat lalu dan satu gol lagi saat timnya menang 2-0 atas Malta (27/3/2023).
Dilansir dari Football Italia namanya mencuat sebagai calon pemain yang bakal diperebutkan pada bursa transfer musim panas mendatang.
Disebutkan juga bahwa ayah Mateo Retegui beserta agennya telah bertemu perwakilan Eintrcaht Frankfurt pada hari Minggu dan juga sudah menjalin komunikasi dengan Bayer Leverkusen.
Selain dua klub Bundesliga tersebut, perwakilan Retegui juga akan datang ke Italia untuk bertemu dengan Inter Milan yang kabarnya telah memantau sang pemain dan berharap bisa merealisasikan transfer itu pada musim panas.
Apalagi, dalam sejarahnya, Inter Milan memang menyukai pemain-pemain asal Argentina. Sejumlah pemain Argentina menjadi bintang pula ketika memutuskan bermain di Inter Milan.
Karena itu, Mateo Retegui bisa mengikuti jejak para pemain asal Argentina yang berkarier di Inter Milan.
Lazio juga dikabarkan tertarik untuk mendatangkan striker campuran Argentina-Italia berusia 23 tahun tersebut.
Selama kariernya, Mateo Retegui belum pernah keluar dari Argentina, ia hanya pernah berpindah klub dari River Plate, Boca Juniors, CA Talleres, dan sekarang Tigre.
Di Tigre statusnya adalah pemain pinjaman dari Boca Juniors hingga 31 Desember 2023.
Untuk musim 2022-2023 Retegui telah membukukan enam gol dari delapan pertandingan di Liga Argentina.
Mencapai kesepakatan dengan Mateo Retegui dalam waktu dekat kermungkinan bakal meringankan beban uang yang harus dikeluarkan oleh klub-klub peminat.
Sebab, nilai pasar sang striker sebagaimana dikutip dari Transfermarkt saat ini baru di angka 8 juta euro atau sekitar Rp130 miliar.