- Juventus kabarnya ingin mendatangkan pemain baru di posisi striker.
- Sosok tersebut adalah bintang Manchester City, Gabriel Jesus.
- Juventus menginginkan Gabriel Jesus meskipun Cristiano Ronaldo diisyaratkan bertahan.
SKOR.id - Raksasa Italia, Juventus, dikabarkan ingin menambah striker baru meskipun masih punya Cristiano Ronaldo.
Sosok yang disebut-sebut menjadi target utama Juventus adalah bintang Manchester City, Gabriel Jesus.
Dilansir dari Daily Mail, Juventus ingin menambah tenaga baru di lini depan setelah gagal mempertahankan gelar Liga Italia musim lalu.
Selain Gabriel Jesus, Si Nyonya Tua juga dikait-kaitkan dengan sejumlah striker top Eropa lainnya.
Adalah Mauro Icardi (PSG), Dusan Vlahovic (Fiorentina), Andrea Belotti (Torino), serta Moise Kean yang merupakan mantan pemain Juve.
Rumor tersebut cukup menarik mengingat Juventus masih memiliki ikon utamanya, yakni Cristiano Ronaldo.
Cristiano Ronaldo diisyaratkan bahwa dirinya bakal tetap berada di Turin untuk musim depan.
Belum lama ini, Jorge Mendes selaku agen Ronaldo dikabarkan sedang mengurus ekstensi kontrak kliennya di Juventus.
Cristiano Ronaldo sendiri masih memiliki kontrak satu tahun lagi di Stadion Allianz, tepatnya hingga 30 Juni 2022.
Selama membela La Vecchia Signora, CR7 sudah memenangkan lima trofi, dua kali di Liga Italia, dua kali di Piala Super Italia, dan sekali di Coppa Italia.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Gagal Penalti di Final Euro 2020, Mural Marcus Rashford Dirusak https://t.co/UVI3jEB683— SKOR.id (@skorindonesia) July 12, 2021
Berita Juventus Lainnya:
Final Euro 2020: Begini Cara Juventus Semangati Giorgio Chiellini