- Arsenal resmi mendapatkan Martin Odegaard sebagai pinjaman dari Real Madrid.
- Gelandang 22 tahun itu akan bermain bersama The Gunners hingga akhir musim.
- Martin Odegaard diharapkan bisa mengisi slot yang ditinggalkan Mesut Ozil.
SKOR.id - Martin Odegaard resmi bergabung dengan Arsenal sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim 2020-2021.
Konfirmasi kedatangan Martin Odegaard ke Emirates Stadium diumumkan Arsenal pada Rabu (27/1/2021) waktu setempat.
Gelandang potensial asal Norwegia itu diharapkan bisa mengisi slot pasca ditinggalan Mesut Ozil yang hijrah ke Liga Turki bersama Fenerbahce.
Perjanjian peminjaman Odegaard dicapai Arsenal sejak Minggu malam dan sang pemain langsung melakukan tes medis pada hari Selasa.
Arsenal menjadi klub keempat bagi Odegaard untuk menjalani masa peminjaman setelah Heerenveen, Vitesse, dan Real Sociedad.
Bersama Sociedad musim lalu, Odegaard tampil cemerlang yang membuat Madrid memanggilnya kembali ke Bernabeu pada musim panas 2020.
Namun, pemain 22 tahun ini kesulitan menembus skuad utama asuhan Zinedine Zidane. Ia pun mendesak klub melepasnya kembali di bursa transfer Januari.
Awalnya, Odegaard ingin kembali ke Sociedad tapi setelah bicara langsung dengan pelatih Arsenal Mikel Arteta di telepon, sang pemain memutuskan menjajal Liga Inggris.
✍️ It's øfficial… ???? pic.twitter.com/4eV5gNjK3x— Arsenal (@Arsenal) January 27, 2021
Transfer Odegaard ke Arsenal sekaligus mengakhiri pengejaran klub London utara itu terhadap seorang playmaker.
Musim ini, Martin Odegaard baru tampil dalam tujuh pertandingan bersama Los Blancos dan tanpa gol maupun assist.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Termasuk ke Liverpool, Barcelona Punya Utang Transfer 19 Pemain https://t.co/MNMY3xeO8C— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 25, 2021
Berita Liga Inggris lain:
Hasil Wycombe vs Tottenham Hotspur: Pesta Gol, Spurs Melaju ke Babak Kelima Piala FA
Roman Abramovich Beri Dua Alasan Mengapa Chelsea Pecat Frank Lampard