- Pemain PSV Eindhoven, Mario Gotze ungkap pernah diberikan tawaran kembali ke Bayern Mucnhen.
- Mario Gotze terkesan dengan pelatih Hansi Flick yang membantu Bayern Munchen meraih treble winner.
- Untuk itu, Mario Gotze membuka peluang untuk kembali ke Bayern Munchen untuk masa depan.
SKOR.id - Pemain PSV Eindhoven, Mario Gotze mengklaim diberikan tawaran untuk kembali ke Bayern Munchen pada musim panas.
Saat ini, Mario Gotze bermain di Liga Belanda bersama PSV Eindhoven seusai dilepas Borussia Dortmund secara gratis pada musim panas lalu.
Selain sempat membela Borussia Dortmund, ia juga sempat bermain bersama Bayern Munchen.
Pemain asli Jerman tersebut mengaku telah berbicara dengan mantan Presiden Bayern Munchen, Uli Hoeness, tentang kemungkinannya kembali pada musim panas.
Dia juga terkesan dengan pelatih Hansi Flick yang membantu Die Roten meraih treble winner.
"Pada musim panas, kami berbicara secara terbuka tentang masa depan saya, tentang rencana Bayern," kata Mario Gotze.
"Mereka mengatakan bahwa mereka menghargai saya secara pribadi dan pemain serta mereka bisa membawa saya kembali ke Bayern," ujarnya.
"Hansi memiliki jadwal yang ketat di Bayern sama seperti yang saya lakukan bersama PSV. Dia pelatih yang luar biasa," tuturnya.
"Untuk mengambil alih sebuah tim di tengah musim dan memimpin mereka meraih treble, itu adalah hal yang mengesankan."
Mario Gotze menegaskan apabila dirinya tidak menutup kemungkinan untuk kembali ke Bayern Munhen.
Akan tetapi, pemain 28 tersebut memilih fokus bersama PSV Eindhoven untuk saat ini.
"Saya tidak menutup kemungkinan kembali ke Bundesliga. Kedua opsi itu bisa saya bayangkan," ucap Mario Gotze.
"Tetapi sekarang, saya di Eindhoven dan sepenuhnya fokus pada tujuan kami."
Mario Gotze telah memainkan 14 pertandingan bersama PSV Eindhoven dengan mencatatkan empat gol dan tiga assist.
Dia juga sempat menjadi pilar penting Bayern Munchen pada 2013 hingga 2016 dengan menyumbangkan tiga gelar Liga Jerman.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dibenci Enam Pemain Barcelona, Lionel Messi Cuek https://t.co/DtvssN98aB— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 23, 2020
Berita Bayern Munchen lainnya:
CEO Bayern Munchen Beri Isyarat Lepas David Alaba
Lewandowski Persembahkan Gelar Pemain Terbaik FIFA 2020 untuk Bayern Munchen dan Polandia