- Bek Persija Jakarta, Marco Motta, mengaku tahun ini menjadi yang spesial karena dihiasi keberagaman budaya Indonesia.
- Marco Motta, mantan pemain timnas Italia ini, tidak bisa pulang ke negaranya karena pandemi virus corona di Italia.
- Meski sudah mengenal Indonesia sejak 2014, Marco Motta kagum dengan suasana Idulfitri pertamanya di Indonesia.
SKOR.id - Tahun ini merupakan waktu yang sangat spesial bagi Marco Motta, bek Persija. Mantan pemain timnas Italia itu untuk kali pertama membela klub Asia.
Tidak hanya itu, Marco Motta juga merasakan sensasi yang berbeda, yakni berada di tengah masyarakat Indonesia yang mayoritas beragama Islam.
Berita Persija Lainnya: Kiper Persija Punya Cara Khusus Ajarkan Anak Berpuasa Ramadan
Artinya, selama puasa Ramadan, Marco Motta tentu melihat kebiasaan baru dari umat muslim Indonesia dalam menjalankan ibadah.
Pemain berusia 34 tahun itu juga terpaksa tidak pulang ke negaranya karena wabah virus corona yang melanda Eropa, termasuk Italia.
Hal itu tidak masalah bagi Marco Motta, karena ia mengaku sangat senang mendapatkan pengalaman baru yang belum pernah dirasakannya.
“Ini pertama kali dalam karier saya berada di tengah-tengah negara yang mayoritasnya muslim. Saya juga bermain dengan pemain-pemain muslim,” tutur Motta.
Mantan pemain AS Roma itu juga merasakan suasana lebaran di Indonesia. Motta mengaku Indonesia kaya akan budaya yang sangat beragam.
Ia mengungkapkan rasa respeknya dengan mayoritas masyarakat Indonesia, khususnya Jakarta yang tetap fokus berpuasa dan merayakan lebaran.
“Saya tahu ini tidak mudah. Saya sangat respek dengan kultur dan budaya di sini (Jakata dan Indonesia,” kata Motta.
Adapun Marco Motta resmi diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Persija Februari, tepatnya pada Minggu (2/2/2020).
Berita Persija Lainnya: Tak Dipanggil Timnas Indonesia U-19, Salman Alfarid Bidik Target di Persija
Sejatinya, ia sudah sempat mengunjungi Indonesia, dengan pernah bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada 2014.
Ketika itu, ia masih berseragam Juventus. Saat masa pramusim, Bianconeri, julukan Juventus beruji coba dengan timnas Indonesia.