- Marc Klok berbicara soal penampilan Persib Bandung di Liga 1 2022-2023.
- Persib disebut Marc Klok sebagai tim juara tapi permainannya seraya tim degradasi.
- Kehadiran Luis Milla sebagai pelatih baru Persib diharap Marc Klok bisa mendongkrak performa tim di Liga 1 2022-2023.
SKOR.id - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, berbicara tentang permainan timnya pada Liga 1 2022-2023.
Untuk diketahui, sejauh tujuh pekan bergulir, tim berjuluk Pangeran Biru itu belum menampilkan performa terbaiknya.
Terbukti dari hasil belum maksimal yang didapat, yang membuat mereka hanya berada di posisi ke-13 klasemen sementara Liga 1 2022-203.
Dari tujuh pertandingan yang sudah dilakoni, Persib hanya mampu meraih dua kemenangan, satu kali seri, dan empat kekalahan.
Bahkan pada laga terakhir di pekan ketujuh Liga 1 2022-2023, mereka dihajar 1-5 saat tandang lawan PSM Makassar, Senin (29/8/2022).
Bagi Marc Klok, Persib memang tampil buruk sejauh ini dan bahkan secara gamblang disebut seperti tim degradasi.
"Ya pasti kami tidak senang dengan situasi ini, kami adalah tim juara, dan sekarang kami bermain seperti tim degradasi mungkin," kata Marc Klok di Jakarta, Kamis (1/9/2022).
"Kami kalah terus dan pasti semua pemain merasa tidak senang dengan situasi ini. Tapi ini juga sepak bola, tidak bisa selalu positif dan naik," ia menambahkan.
Adapun gelandang timnas Indonesia itu menyebut Persib akan berusaha bangkit dari keterpurukan saat lawan Rans Nusantara FC.
"Tapi semoga lawan Rans Nusantara kami ada semangat baru lagi, kami bangkit," ucap pemain naturalisasi asal Belanda itu.
"Kami punya tren yang positif lagi dengan pelatih baru, semoga kami lebih baik ke depannya dan kami fight untuk juara," Klok memungkasi.
Saat ini Persib memang sudah dilatih oleh juru taktik anyar, Luis Milla, yang akan mendampingi tim saat berlaga.
Pada lanjutan Liga 1 2022-2023, di pekan kedelapan, Persib memang bakal menghadapi Rans Nusantara FC, Minggu (4/9/2022).
Pangeran Biru menjalani pertandingan tersebut di kandang sendiri atau di hadapan suporter di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Baca Juga Berita Persib Bandung Lainnya:
Luis Milla Buat Sejarah Baru Bersama Persib Bandung pada 1 September 2022
Komdis PSSI Kembali Denda Persib Bandung Senilai Rp200 Juta