- Manuel Pellegrini memimpin Real Betis menghadapi Manchester United, Jumat (10/3/2023) dini hari WIB.
- Dari 13 kali bertemu, pelatih berpaspor Cile ini berhasil menekuk Setan Merah di lima kesempatan.
- Pellegrini juga menjadi pelatih pertama yang mengalahkan Setan Merah dengan empat arsitek berbeda.
SKOR.id - Real Betis akan menyambangi Old Trafford, markas kebanggaan Manchester United, untuk melakoni leg pertama 16 besar Liga Europa, Jumat (10/3/2023) dini hari WIB.
Di atas kertas, Manchester United lebih diunggulkan dalam laga Liga Europa ini ketimbang tim tamu untuk meraih kemenangan.
Peluang tersebut sangat terbuka meski pasukan Erik ten Hag baru saja menelan kekalahan melakukan beberapa waktu lalu, saat dibantai tujuh gol tanpa balas oleh Liverpool.
Namun, Real Betis bisa berharap pada pelatih Manuel Pellegrini, yang cukup berpengalaman berhadapan dengan Manchester United.
Ya, pelatih berkebangsaan Cile itu di beberapa kesempatan bertemu The Red Devils dan mendapat hasil positif, ketika dia masih melatih Manchester City, yang dibawanya juara Liga Inggris.
Namun pertemuan Manuel Pellegrini dengan Manchester City sudah terjadi sebelum sang juru taktik menempati bench The Citizens.
Pertemuan pertama Pellegrini justru tercipta di babak penyisihan grup Liga Champions dengan bendera Villarreal.
Setan Merah dan the Yellow Submarine bertemu di dua edisi Liga Champions pada 2005-2006 dan 2008-2009.
Dari keempat laga penyisihan grup itu, dua kali Villarreal bermain imbang di Theatre of Dreams dan dua imbang di La Ceramica.
Uniknya, keempat pertemuan tersebut tanpa membuahkan gol alias berakhir dengan skor identik 0-0.
Rapor pertemuan Manuel Pellegrini dengan Manchester United dimulai saat dia mendarat ke Inggris untuk menukangi tim rival, Manchester City.
Sang juru taktik melakoni derbi Manchester sebanyak enam kali di Liga Inggris, dengan membuahkan tiga kemenangan, dua di antaranya di kandang, kalah dua kali dan sekali imbang.
Dan, satu-satunya kemenangan Pellegrini di kandang United terjadi di pekan ke-28 Liga Inggris 2013-2014, dengan The Citizens membawa pulang skor 3-0.
Brace dari Edin Dzeko serta tambahan gol telat dari Yaya Toure mengantar Manchester City untuk terus mengejar Chelsea dan akhirnya keluar sebagai juara Liga Inggris di akhir musim.
Itu menjadi satu-satunya kemenangan di Old Trafford di Liga Inggris bagi Manuel Pellegrini, yang setelah hengkang ke Tiongkok, menghadapi Manchester United lagi tiga kali, kali ini sebagai pelatih West Ham United.
The Hammers memenangi dua pertandingan melawan The Red Devils di Stadion London, namun mereka kalah 1-2 dalam kunjungan ke Theatre of Dreams.
Total Manuel Pellegrini sudah 13 kali melawan tim yang kini diasuh Erik ten Hag, dengan catatan lima kali menang, lima imbang dan tiga kali kalah.
Nanti malam, didampingi oleh lebih dari 3.000 fans, pelatih Real Betis ini akan berusaha mengulang kemenangan bersejarah di Old Trafford seperti yang pernah dia lakukan saat berkarier di Inggris.
“Saya tidak tahu apa yang Manchester United pikirkan tentang kami, namun Real Sociedad menang di sana dan kami juga bisa,” kata Manuel Pellegrini.
Selain itu, Manuel Pellegrini juga punya catatan unik. Dia menjadi pelatih pertama yang mampu mengalahkan empat pelatih berbeda Setan Merah setelah era Sir Alex Ferguson. Pellegrini sukses menaklukkan David Moyes, Louis van Gaal, Jose Mourinho, dan Ole Gunnar Solskjaer.