- Kabar Cristiano Ronaldo ingin meninggalkan Manchester United makin kencang.
- Salah satu tim yang dikabarkan berminat adalah Chelsea.
- Namun, Setan Merah menegaskan, mereka tidak akan menjual CR7.
SKOR.id - Manchester United menegaskan bahwa pihaknya tidak akan menjual Cristiano Ronaldo.
Baru-baru ini berhembus kabar yang menyebut Cristiano Ronaldo ingin hengkang dari Manchester United.
Alasannya adalah Cristiano Ronaldo tidak senang menjalani musim tanpa kompetisi Liga Champions.
Seperti diketahui, Manchester United gagal tampil di Liga Champions musim ini (2022-2023) setelah finis di posisi enam Liga Inggris 2021-2022.
Pemain asal Portugal itu juga disebut tidak yakin skuad Setan Merah mampu bersaing untuk gelar juara.
Oleh sebab itu, Ronaldo meminta manajemen klub untuk menerima tawaran yang datang asalkan menarik.
Salah satu tim yang dikabarkan berminat mengamankan bintang berusia 37 tahun itu adalah Chelsea.
Chelsea mencari pengganti Romelu Lukaku yang baru saja mereka pinjamkan ke klub Serie A, Inter Milan.
Akan tetapi, Manchester United sebagaimana dilansir dari The Sun menegaskan bahwa pihaknya tidak akan menjual CR7.
Cristiano Ronaldo sendiri masih memiliki kontrak satu tahun lagi, tepatnya hingga 30 Juni 2023 di Theatre of Dreams.
Berita Cristiano Ronaldo Lainnya:
Francesco Totti Pilih Realistis soal Rumor Transfer Cristiano Ronaldo ke AS Roma
Setelah AS Roma, Giliran Napoli yang Dikaitkan dengan Cristiano Ronaldo