- Manchester United ingin segera memainkan rekrutan anyar mereka Amad Diallo.
- Manchester United mendatangkan Amad Diallo dari Atalanta.
- Permintaan Atalanta agar Amad Diallo dipinjamkan, ditolak Manchester United.
SKOR.id - Manchester United sudah memiliki rencana untuk pemain baru mereka yang dibeli dari Atalanta, Amad Diallo.
Amad Diallo sebenarnya telah direkrut Manchester United sejak musim panas lalu.
Amad Diallo dibeli Manchester United dari Atalanta dengan biaya transfer 37 juta pounds (sekitar Rp720 miliar).
Namun, pemain asal Pantai Gading ini baru bisa bergabung pada awal tahun 2021.
Sebab, Diallo harus lebih dahulu mengurus izin kerja.
Manchester United ternyata tak ingin menunggu lama untuk menggunakan jasa Diallo.
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, disebut ingin segera memasukkan Diallo ke tim utama.
Terlebih Man United harus menunggu sejak Oktober lalu agar bisa memainkan Diallo.
Bahkan permintaan Atalanta agar Diallo diizinkan menetap hingga sisa akhir musim ditolak.
Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini, sempat berharap agar Diallo bisa dipinjamkan hingga akhir musim.
"Jika Manchester dipaksa meminjamkannya, mungkin akan lebih baik jika dia tetap bersama kami (Atalanta) lagi," ujar Gasperini.
Namun, keinginan Gasperini agar Diallo dipinjamkan sulit untuk terwujud.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
Cristiano Ronaldo Lewati Rekor Pele setelah Cetak 2 Gol ke Gawang Udinese https://t.co/Fxr6ir0194— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 3, 2021
Berita Manchester United Lainnya:
CEO Borussia Dortmund: Performa Jadon Sancho Menurun Gegara Manchester United
Pep Guardiola Tak Khawatir Manchester United Jadi Penantang Gelar Liga Inggris