- Manchester United kalah 10-11 dari Villarreal pada final Liga Europa lewat drama adu penalti.
- Ole Gunnar Solskjaer diminta bertanggung jawab atas kegagalan Setan Merah.
- Tagar #OleOut pun kembali menggema di Twitter.
SKOR.id - Manchester United harus mengakui kekuatan Villarreal pada final Liga Europa, Kamis (17/5/2021) dini hari WIB.
Setan Merah kalah 10-11 lewat adu penalti usai laga berakhir imbang 1-1 pada waktu normal.
Sebenarnya, skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer cukup cakap memberi perlawanan. Gol Villarreal pada babak pertama sukses diimbangi Edinson Cavani pada menit ke-55.
Man United pun memberi perlawanan pada dua kali 15 menit babak perpanjangan. Namun pada adu penalti, Setan Merah harus menyerah 10-11.
Tendangan, David De Gea, yang didapuk sebagai penendang ke-11, berhasil ditepis oleh Geronimo Rulli.
Penggemar pun bereaksi atas kegagalan Manchester United itu. Banyak yang menyalahkan De Gea, namun tak sedikit pula yang meminta pertanggung jawaban Solskjaer.
Skor.id memantau bahwa tagar #OleOut kini kembali mengemuka di sosial media. Banyak penggemar menganggap jika kegagalan Manchester United kali ini murni kesalahan pelatih.
Padahal, ini jadi kesempatan Solskjaer untuk meraih trofi pertama bersama Setan Merah.
Hal ini berbeda dengan apa yang terjadi dengan Villarreal dan Unai Emery.
Ini merupakan gelar perdana bagi Villarreal di level Eropa. Sementara bagi sang pelatih, Unai Emery, gelar ini merupakan gelar keempat baginya setelah sebelumnya tiga kali juara Liga Europa bersama Sevilla.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Antonio Conte Pergi, Inter Milan Sudah Temui Penggantinya https://t.co/A7EiRKdjPd— SKOR.id (@skorindonesia) May 26, 2021
Berita Manchester United lainnya:
VIDEO: Intip Sesi Latihan Manchester United Jelang Final Liga Europa
Demi Harry Kane, Manchester United Diminta Tawarkan 3 Pemainnya ke Tottenham