- Teddy Sheringham mendesak Manchester United untuk memboyong Harry Kane.
- Striker Inggris itu dinilai cocok untuk menggantikan Cristiano Ronaldo.
- Kontrak Ronaldo di Old Trafford habis akhir musim ini.
SKOR.id - Manchester United diminta untuk tidak ragu memboyong Harry Kane dari Tottenham Hotspur, menurut legenda Setan Merah, Teddy Sheringham.
Harry Kane santer dihubungkan dengan kepindahan ke Old Trafford di musim panas kemarin, namun the Lilywhites berhasil mempertahankan pemain bintang mereka.
Tapi United masih mecari pemain untuk didatangkan di akhir musim ini, ketika kontrak Cristiano Ronaldo kedaluwarsa.
Sheringham, yang meninggalkan Spurs untuk gabung United pada 1997, merasa Kane layak diperjuangkan oleh tim Erik ten Hag.
"Jika mereka ingin merogoh kocek untuk seseorang, maka pilihlah Harry Kane," tutur Sheringham.
"Dia adalah tipe penyerang tengah yang tidak mereka miliki, profesional, dia memimpin lini depan dan Anda selalu mendapatkan 100 persen darinya," ujar Sheringham menambahkan.
Tanpa Ragu Sheringham ingin agar Manchester United memaksimalkan kemampuan finansial untuk mendatangkan Harry Kane.
"Dia pemain yang layak, jadi segera buka tabungan untuknya. Saya tahu ini akan mengecewakan fans Tottenham tapi kita bicara tentang Manchester United, salah satu klub terbesar di dunia," ujar Sheringham.
"Mereka harus melakukan hal seperti ini daripada menghabiskan uang untuk pemain yang mungkin hanya melakukan pekerjaan untuk Anda," ujar Sheringham menambahkan.
Harry Kane tampil sensasional untuk Tottenham Hotspur sejauh ini di musim ini, mencetak 10 gol dari 14 penampilan.
Dia mengemas sembilan gol di Liga Inggris, catatan yang hanya kalah dari Erling Haaland, yang telah menggelontorkan 15 gol dari 10 kali bertanding.
Meski Sheringham merasa United harus mati-matian mendapatkan Kane, dia yakin kapten timnas Inggris itu puas di Tottenham Hotspur di bawah asuhan Antonio Conte.
"Dia terlihat bahagia bagi saya. Dia jelas sempat goyah di awal musim lalu, ketika dia berpikir mungkin akan meninggalkan klub, dan Anda bisa melihat dia terkesima dengan semua itu," imbuh Sherringham.
Kane hanya butuh sembilan gol lagi untuk menjadi top skor sepanjang masa, rekor yang saat ini masih dipegang Jimmy Graves, yang mengoleksi 266 gol.
Dia juga hanya dua poin di belakang Wayne Rooney (53 gol) dalam catatan gol Inggris.
Berita Liga Inggris Lainnya
Erik ten Hag Belum Bisa Pastikan Masa Depan David De Gea di Manchester United
Dianggap Tidak Menghargai Cristiano Ronaldo, Erik ten Hag Dikritik Eks Pemain Manchester United