SKOR.id - Mason Greenwood disebut segera memasuki babak baru dalam kariernya, setelah dikabarkan terjadi pembicaraan antara pihak Manchester United dengan Barcelona.
Karier Mason Greenwood sempat mengalami kemunduran, setelah kontraknya dibekukan Manchester United pada Januari 2022 lalu, terkait tuduhan pemerkosaan dan penyerangan.
Meski begitu, Mason Greenwood akhirnya lolos dari tuntutan tersebtut, setelah para saksi kunci menarik diri, dan munculnya bukti-bukti baru.
Akhirnya, pemain berusia 22 tahun itu pun dipinjamkan ke klub La Liga (Liga Spanyol), Getafe, selama musim kompetisi 2023-2024, atau hingga Juni 2024 mendatang.
Kini Mason Greenwood mulai menemukan kembali permainannya, sebab ia mendapat banyak kesempatan bermain selama membela Getafe.
Dilansir dari Express, Mason Greenwood kini dikaitkan dengan Barcelona, bahkan dikabarkan telah terjalin pembicaraan dengan Manchester United.
Kabar ketertarikan terhadap Mason Greenwood ini muncul setelah petinggi Manchester United, John Murtough dan Matt Hargreaves, terpantau berada di Barcelona.
Manchester United disebut juga berminat melakukan pertukaran untuk kepindahan Mason Greenwood secara permanen ke Camp Nou.
Senin (11/3/2024) waktu setempat, media Spanyol, Jijantes, juga merilis video John Murtough dan Matt Hargreaves sedang melakukan rapat dengan sekelompok orang.
Di antara mereka yang menghadiri rapat tersebut adalah Direktur Olahraga Barcelona, Decom serta dua agen CAA Base, Frank Tramboli dan Fede Massai.
CAA Base diketahui tidak memiliki perwakilan pemain Barcelona, hal tersebut membuat kepindahan Mason Greenwood pada musim panas mendatang menjadi misteri.
Apalagi Greenwood belum memiliki perwakilan resmi, selama ini ayahnya yang mengambil peran untuk melakukan negosiasi dalam kariernya.
Keberadaan Murtough dan Hargreaves di Spanyol pun dinilai menjadi langkah untuk perpindahan Greenwood ke klub yang lebih besar, setelah penampilan yang cukup mengesankan bersama Getafe musim ini.
Man United saat ini membutuhkan tambahan pemasukan, untuk memperbaiki kondisi keuangan mereka dan menambah banyak keuntungan dari penjualan pemain.
Namun, Barcelona yang juga memiliki masalah keuangan, kemungkinan tak bisa menawarkan dana besar untuk kedatangan Greenwood dari Man United.
Opsi lain disebutkan bahwa Barcelona bisa saja memnawarkan beebrapa pemain muda mereka untuk menjadi bagian transfer Greenwood ke Camp Nou.