- Manchester City menang 2-0 saat bertandang ke markas Borussia Monchengladbach, Kamis (25/2/2021) dini hari WIB.
- Hasil itu membuat Manchester City mencatatkan 12 kemenangan beruntun di laga tandang.
- Angka tersebut melewati rekor mereka sendiri yang ditorehkan pada 2017 lalu.
SKOR.id - Manchester City melampaui rekornya sendiri seusai menekuk Borussia Monchengladbach di Liga Champions.
Manchester City sukses mengamankan kemenangan pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Borussia Monchengladbach, Kamis (25/2/2021) dini hari WIB.
Dilansir dari laman resmi The Citizens, hasil itu membuat mereka melewati rekornya sendiri yang diciptakan pada 2017 lalu.
Rekor yang dimaksud adalah 12 kemenangan berturut-turut pasukan Pep Guardiola di laga tandang.
Pada Mei hingga November 2017 lalu, catatan kemenangan beruntun City terhenti di angka 11.
Selain itu, kemenangan ini juga mengamankan tren positif Ederson Moraes dan kawan-kawan musim ini.
Termasuk laga ini, Manchester City tercatat sudah mengoleksi 19 kemenangan beruntun di semua kompetisi.
Terakhir kali mereka menelan kekalahan adalah di tangan Tottenham Hotspur dengan skor 0-2 pada akhir November tahun lalu.
Selanjutnya, Manchester City bakal berhadapan dengan West Ham United dalam lanjutan Liga Inggris.
Laga antara Manchester City kontra West Ham United dijadwalkan berlangsung pada 27 Februari 2021 mendatang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Atalanta vs Real Madrid: Los Merengues Menang Tipis Lawan 10 Pemain Tuan Rumah https://t.co/1RoCdxj0eY— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 24, 2021
Berita Manchester City Lainnya:
Raheem Sterling Ungkap Pembelajaran Terpenting dari Pep Guardiola di Manchester City
Hasil Monchengladbach vs Man City: Leg Pertama Sukses Diamankan The Citizens