- Meski Liga 1 2020 belum jelas, manajemen Arema FC ingin para pemain bersikap siaga layaknya seorang tentara.
- Maksudnya, Arema FC harus siap tempur jika sewaktu-waktu ada panggilan untuk turun dalam lanjutan Liga 1 2020.
- Meski demikian Arema FC meyakini jika PSSI tak akan memberikan kepastian kelanjutan Liga 1 2020 secara mendadak.
SKOR.id - Meski masa depan Liga 1 2020 masih diselimui ketidakpastian, manajemen Arema FC tetap meminta pemainnya untuk pasang sikap siaga.
General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, bahkan mengibaratkan pemain sebagai tentara yang harus siap untuk terjun di medan perang.
Sebab, apabila lanjutan kompetisi, Liga 1 2020, diputuskan berlanjut sewaktu-waktu, tim berjulukan Singo Edan itu sudah siap tempur.
"Kami memosisikan diri selayaknya tentara yang selalu siap menghadapi kick-off Liga 1 2020. Ini karena arahan dari PSSI," kata Ruddy Widodo, Sabtu (17/10/2020).
Ruddy menyebut, sejumlah agenda telah disiapkan manajemen untuk persiapan tim, salah satunya yakni laga uji coba melawan tim Liga 1.
Salah satu tim yang kabarnya bakal menjadi lawan latih tanding Dendi Santoso dan kawan-kawan adalah tim asal Pulau Madura, yakni Madura United.
Agenda uji coba ini diharapkan bisa menghadirkan iklim kompetitif bagi segenap pemain yang sudah lebih dari enam bulan tak merasakan kompetisi.
Meski demikian, Ruddy tak memberikan informasi secara spesifik kapan pertandingan melawan Madura United tersebut akan digelar.
"Insyaallah kami akan mencari keringat dengan latihan bersama salah satu klub Liga 1. Jadi, anak-anak tetap menjalani program latihan," Ruddy menambahkan.
Selain itu, Ruddy juga terus menjalin komunikasi dengan pelatih Arema FC, Carlos Oliveira, untuk tetap menjalankan program latihan yang telah dirancang.
Sebab, dia ingin tim yang berkandang di Stadion Kanjuruhan itu siap terjun apabila PSSI telah memberikan kepastian soal kelanjutan Liga 1 2020.
"Saya juga berkomunikasi dengan tim pelatih Arema FC untuk tetap menjalankan program latihan," lelaki berkacamata ini menjelaskan.
"Karena ini kan seperti perang, jadi harus siap setiap saat. Walaupun saya yakin PSSI tidak akan memberikan informasi secara mendadak," ucap Ruddy Widodo.
Baca Juga Berita Arema FC Lainnya:
Tantang Arema FC Beruji Coba, Madura United Ingin Simulasi Protokol Kesehatan
Harapan Pelatih Arema FC Pascalibur, Setelah Satu Pemain Positif Covid-19