- Bek PS Sleman, Fabiano Beltrame, terpilih sebagai man of the match pada laga kontra Bali United.
- Penampilan apik Fabiano mengawal pergerakan Ilija Spasojevic membuat gawang PSS aman dari gempuran Serdadu Tridatu.
- Fabiano juga menjawab kepercayaan dengan mengeksekusi penalti dengan baik, sekaligus mengantar PSS ke semifinal Piala Menpora 2021.
SKOR.id - Jadi tembok kokoh di lini pertahanan PS Sleman, Fabiano Beltrame layak menyandang predikat man of the match versi Skor.id.
PS Sleman menyudahi perlawanan Bali United pada babak perempat final Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (12/4/2021).
Bermain sebagai starter, Fabiano Beltrame menggantikan Bagus Nirwanto sebagai kapten tim PS Sleman.
Pilihan Dejan Antonic, pelatih PSS, memberikan ban kapten kepada Fabiano terbukti tepat.
Pengalaman dan kapasitas eks bek Persib Bandung itu kentara saat berhadapan dengan Bali United.
Fabiano sukses meredam ketajaman penyerang-penyerang Bali United, termasuk dua pemain naturalisasi, Ilija Spasojevic dan Stefano Lilipaly.
Bali United yang mengandalkan bola-bola crossing juga selalu menemui tembok buntu karena mampu dihalau oleh duet Fabiano-Mario Maslac di jantung pertahanan PS Sleman.
Pemain berusia 38 tahun itu mampu menjaga gawang timnya tetap bersih alias clean sheet hingga 2x45 menit.
Penampilan apik Fabiano berlanjut di babak adu penalti. Menjadi eksekutor ketiga PS Sleman, pemain yang sudah mengantongi paspor Indonesia itu memperdaya kiper Bali United, Samuel Reimas.
Pada akhirnya, PS Sleman mampu melenggang ke semifinal Piala Menpora 2021 usai menekuk Bali United dengan skor 4-2 lewat drama adu penalti.
Di babak semifinal yang akan digelar dua leg itu, tim Elang Jawa, julukan PSS, bakal berjumpa dengan tim kuat lainnya, Persib Bandung.
Untuk melihat update jadwal, hasil, dan klasemen lengkap Piala Menpora 2021 silakan klik link ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Piala Menpora Lainnya:
Misi Revans Persija atas PSM Makassar di Semifinal Piala Menpora 2021
Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap Piala Menpora 2021
Subur di Piala Menpora 2021, Striker Persiraja Merapat ke Persis Solo Besok