- Bayern Munchen berhasil menang besar lawan Lazio.
- Pada laga pertama babak 16 besar, Bayern Munchen menang dengan skor 4-1.
- Robert Lewandowski terpilih jadi Man of the Match.
SKOR.id - Ada alasan mengapa Robert Lewandowski terpilih jadi Man of the Match laga Lazio vs Bayern Munchen.
Bayern Munchen menang besar 4-1 lawan Lazio pada laga babak 16 besar Liga Champions, Selasa (23/2/2021) atau Rabu dini hari WIB.
Pada laga ini, Robert Lewandowski mencetak gol pembuka FC Bayern pada menit kesembilan.
Lewandowski kemudian terpilih jadi Pemain Terbaik pada laga ini.
Gelar Man of the Match dipilih oleh Pengamat teknik UEFA yang terdiri dari banyak orang, termasuk mantan pemain, pelatih, dan pengamat sepak bola.
"Dia mencetak satu gol dan selalu membahayakan lawan sepanjang laga," ujar Cosmin Contra, salah satu anggota Pengamat Teknik UEFA.
"Dia juga bagus dalam bertahan dan menunjukkan pergerakan yang bagus."
Usai laga, Lewandowski mengaku senang dengan penampilan timnya.
"Ini malam yang indah saat tim Anda bisa mencetak empat gol," kata Lewandowski.
"Saya mungkin tak punya banyak peluang, tetapi saya selalu mencoba berada di posisi yang tepat dan secara keseluruhan, gol cepat itu artinya sangat penting."
Tambahan satu gol tadi membuat Lewandowski sudah mencetak 72 gol di Liga Champions, ia hanya kalah dari Cristiano Ronaldo (134 gol) dan Lionel Messi (119).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Selamat datang di J.League 2021!
Jelang dimulainya gelaran J1 League 2021, mari kita mengenal lebih jauh klub-klub yang akan berlaga musim ini.
Pertama, ada klub promosi Avispa Fukuoka yang punya julukan "Hachi".
https://t.co/Mz2zy2CGcx— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 14, 2021
Berita Liga Champions Lainnya:
5 Catatan Bayern Munchen usai Bantai Lazio: Rekor Jamal Musiala hingga Joshua Kimmich
5 Catatan Giroud usai Cetal Gol Salto: Tertua, Samai Drogba, hingga Ahli Melanglang Buana