- Ahmad Nufiandani menjadi Man of The Match (MoTM) pertandingan Arema FC menghadapi Persikabo.
- Skor.id memilih Ahmad Nufiandani dari Persikabo menjadi MoTM karena perannya lawan Arema FC.
- Ahmad Nufiandani kini juga tercatat sebagai pemain pertama yang mencetak gol di Piala Menpora 2021.
SKOR.id - Ahmad Nufiandani menjadi Man of The Match (MoTM) pertandingan Arema FC menghadapi Persikabo.
Laga Arema FC versus (vs) Persikabo yang menjadi pertandingan pembuka Piala Menpora 2021 berakhir imbang 1-1.
Di Stadion Manahan, Solo, Minggu (21/3/2021) sore, ada Ahmad Nufiandani dari Persikabo yang menyita perhatian.
Utamanya, Ahmad Nufiandani menjadi pencetak gol Persikabo yang membuat Arema FC tertinggal sejak awal laga.
Gol dari penyerang sayap berusia 25 tahun itu pun tidak sekadar membuat klub berujulukan Laskar Padjajaran unggul.
Lebih dari itu, gol tersebut membuat Persikabo seolah "terlepas" dari kekangan Arema FC yang inisiatif menyerang.
Sejak peluit awal laga dibunyikan, Arema FC memang langsung mendobrak, membombardir pertahanan lawannya.
Persikabo pun tampak tertekan hingga berbagai peluang diciptaka Arema FC, meski tidak bisa dimaksimalkan.
Kondisi pun berubah setelah Ahmad Nufiandani memaksimalkan peluang pertama yang dimiliki oleh timnya.
Sebab setelah unggul, Laskar Padjajaran mampu bermain lebih lepas dan lebih berani menguasai pertandingan.
Situasi berbalik, sebab Arema FC yang kemudian terus ditekan, dengan permainan tim yang apik dari Persikabo.
Permainan satu-dua ditunjukkan dan dalam menekan Singo Edan, julukan Arema FC, tentu Ahmad Nufiandani terlibat.
Winger asal Kediri, Jawa Timur, itu "melebur" dalam tim. Ia terus bergerak aktif, tak hanya beroprasi di sisi sayap.
Sejatinya dari gol yang diciptakan, cukup menjelaskan bagaimana aktifnya ia mencari ruang, sebab berada di mulut gawang.
Dengan segala kontribusinya, wajar bila Skor.id memilih Ahmad Nufiandani jadi MoTM di laga Arema FC vs Persikabo.
Hasil lengkap Arema FC vs Tira Persikabo: "Gol Tidak Sengaja" Selamatkan Singo Edan#DukungDariRumah #BarengSkorhttps://t.co/t1bwkfCzKl— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 21, 2021
Sayangnya aksi pemain yang pernah membela Arema Cronus itu harus terhenti pada menit ke-64 karena cedera.
Usai merasakan kesakitan hingga dibantu tim medis, pelatih Igor Kriushenko menggantinya dengan Dava Aldiansyah.
Gol balasan Arema FC melalui "ketidak sengajaan" Dendi Santoso pun lahir setelah Ahmad Nufiandani keluar, yakni menit ke-81.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Piala Menpora Lainnya:
Hasil Arema FC vs Tira Persikabo: ''Gol Tidak Sengaja'' Selamatkan Singo Edan
Kim Kurniawan Ungkap Target Pribadi Bersama PSS Sleman di Piala Menpora 2021