- Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe berharap striker naturalisasi asal Brasil, Guilherme de Paula bertuah saat melawan Vietnam.
- Guilherme de Paula harus membuktikan kelayakannya membela timnas Malaysia dan bukanlah pemain "malas" seperti yang dituduhkan.
- Tan Cheng Hoe pun tak ingin menyalahkan Guilherme de Paula atas hasil buruk yang didapat timnas Malaysia kala bertemu UEA.
SKOR.id - Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe memiliki harapan besar kepada striker naturalisasi asal Brasil, Guilherme de Paula.
Tan Cheng Hoe ingin Guilherme de Paula dapat kembali menunjukkan ketajamannya untuk membantu timnas Malaysia meraih hasil maksimal di tiap pertandingan.
Penampilan buruk de Paula dalam laga melawan timnas Uni Emirat Arab (UEA) perlu dibayar tuntas kala Guilherme de Paula diberi kesempatan kedua oleh Tan Cheng Hoe.
Terutama saat pertandingan timnas Malaysia versus (vs) Vietnam pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022, malam nanti, Jumat (11/6/2021).
Tan Cheng Hoe telah mengetahui tuah De Paula di level klub. Penyerang berusia 34 tahun itu mengoleksi 21 gol dari 47 laga di Liga Super Malaysia.
Apalagi, pemain berpostur 189 cm itu hampir selalu menjadi pilihan utama di klub dan sering bermain penuh selama 90 menit.
Hal itu cukup membuktikan bahwa de Paula bukanlah striker "malas" seperti yang dikatakan banyak netizen pendukung timnas Malaysia.
"De Paula memiliki kualitas untuk membantu tim nasional dan kami melihat dia menjadi pencetak gol terbanyak di setiap tim yang dia wakili sebelumnya," kata Tan Cheng Hoe.
"Jadi, dengan kepercayaan diri dan pengalamannya, dia bisa membuat sesuatu saat melawan Vietnam," ia menambahkan, dikutip dari BHarian.
Pelatih berusia 53 tahun ini pun tak ingin menyalahkan strikernya itu atas kekalahan telak yang diderita Harimau Malaya, julukan timnas Malaysia, kala bertemu UEA.
Tan Cheng Hoe menilai, evaluasi dari laga sebelumnya perlu dilakukan oleh semua pemain di timnas Malaysia agar kesalahan serupa tak terjadi lagi ke depannya.
Ia pun meminta semua pemain yang akan dimainkan di duel vs Vietnam dapat tampil maksimal dan berjuang hingga wasit meniup peluit tanda akhir pertandingan.
"Setiap pemain harus dilihat dan dievaluasi dari sudut yang berbeda karena setiap pertandingan berbeda. Setiap pemain yang diturunkan nanti harus memberikan komitmen penuhnya," kata Tan Cheng Hoe.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Timnas Malaysia Lainnya:
Pascakalah 0-4, Panas Timnas Malaysia Mereda dan Siap Parkir 2 Pemain Naturalisasi
Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022, Timnas Malaysia Resmi Perkenalkan Eks-Bek Belgia U-21
Timnas Malaysia Kembali Rasakan Kekalahan Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2022