- Cristiano Ronaldo diperbincangkan karena penampilannya dan kelakuan nyeleneh di laga Portugal lawan Ghana.
- CR7 mempersembahkan gol penalti untuk Timnas Portugal sehingga menang 3-2.
- Kelakuan Cristiano Ronaldo memakan sesuatu yang diambil dari dalam celana, membuat kehebohan di medsos.
SKOR. id - Sejak terang-terangan menyerang Manchester United, gerak-gerik Cristiano Ronaldo terus diperhatikan. Publik seolah mencari kesempatan untuk menemukan cacatnya dan dipakai untuk memukul balik.
Walaupun jarang terlihat di tengah lapangan ketika kembali gabung MU, tak dipungkiri CR7 tetap penting untuk Timnas Portugal terutama dalam Piala Dunia 2022 Qatar.
Bomber tersebut menjadi bintang dalam duel pembuka Grup H, Portugal lawan Ghana. Ia menyelamatkan poin penuh lewat penalti pada menit ke-65.
Dalam pertandingan tersebut, Portugal menang 3-2 berkat gol Ronaldo, Joao Felix (78’) dan Rafael Leao (80’). Gol balasan dari wakil Afrika adalah Andre Ayew (73) dan Osman Bukari (89).
Hingga akhir pertandingan, pemain 37 tahun tersebut menjadi buah bibir. Ia mengukir sejarah sebagai pencetak gol di lima gelaran Piala Dunia (Jerman 2006, Afrika Selatan 2010, Brasil 2014, Rusia 2018 dan Qatar 2022).
Gente, e o Cristiano Ronaldo? O que rolou aqui? Kkkkkkkkkkkkkkkkk pic.twitter.com/gSh929Cxk5— Fofoquei (@FOFOQUEl) November 25, 2022
Namun selain itu, Ronaldo disorot akibat kelakuan nyeleneh pada menit 36. Dalam pertandingan, mantan pemain Juventus terlihat merogoh bagian dalam celananya, mengeluarkan sesuatu dan memakannya.
Adegan itu tentu saja membuat penonton mengangkat alis. Rasa penasaran pun menggelitik publik. Namun, tak sedikit pula menjadikan itu meme dan bahan candaan. Perang komentar terjadi di media sosial.
Federasi Sepak Bola Portugal berusaha meredam dengan penjelasan. Menurut mereka, striker yang terancam menganggur setelah kesepakatan meninggalkan MU, memakan permen karet untuk menambah energinya.
Berita Cristiano Ronaldo Lainnya
Baca Juga: VIDEO: Cristiano Ronaldo, Pemain Pertama yang Cetak Gol di 5 Piala Dunia
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Menggandeng Anak Indonesia di Piala Dunia 2022