- Madura United bakal berusaha kembali meraup poin sempurna pada laga kandang kedua mereka di Liga 1 2020.
- Meski menghadapi tim promosi di kandang, pelatih Madura United, Rahmad Darmawan tetap mewaspadai kejutan Persiraja Banda Aceh.
- Laskar Sape Kerrab akan bekerja keras selama pertandingan untuk mengamankan poin penuh.
SKOR.id - Madura United akan menghadapi tim promosi Persiraja Banda Aceh pada pekan kedua Liga 1 2020 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Senin (9/3/2020).
Sukses mengalahkan Barito Putera pada pekan pertama dengan skor telak 4-0, Laskar Sape Kerrab ingin teruskan tren kemenangan saat menjamu Laskar Rencong.
Tampil di hadapan pendukung mereka, tentu akan buat Alberto Goncalves dan kawan-kawan lebih termotivasi untuk menang dan kembali ke puncak klasemen yang kini diduduki Persib.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Liga 1 2020: Madura United vs Persiraja
Meski begitu, pelatih Rahmad Darmawan neminta anak asuhnya tidak jemawa dan tetap waspadai potensi yang dimiliki oleh tim tamu.
Baca Juga: Cuma 3 Pelatih yang Bisa Kalahkan Guardiola 2 Kali Semusim
Sebab, Persiraja Banda Aceh sukses menahan imbang dream team Bhayangkara FC pada pekan pertama.
Tak hanya mengimbangi, Miftahul Hamdi dan rekan-rekan bahkan sukses buat The Guardian tak berkutik dan mematahkan sejumlah peluang yang mengarah ke gawang mereka.
"Kami sudah melihat apa yang Persiraja buat sehingga mereka mampu main bagus melawan Bhayangkara FC," ujar Rahmad Darmawan, dikutip dari laman resmi Liga 1.
Baca Juga: Skor Indeks Liga 1 2020: Rating Pemain PSS Sleman vs Tira Persikabo
Pelatih yang akrab disapa RD itu pun mengaku sudah siapkan strategi untuk mengantisipasi cara main tim tamu yang tak banyak pegang bola.
RD mengklaim bahwa anak asuhnya sudah bisa menerapkan pola permainan yang dia inginkan untuk menghadapi Persiraja dalam beberapa latihan terakhir.
"Kami sudah siapkan antisipasi permainan mereka. Kami sudah mempersiapkannya dalam beberapa hari belakang," ujar RD, mantan pelatih Sriwijaya FC itu menambahkan.
Baca Juga: Proliga 2020: Komposisi Final Four Putra Komplet
Madura United pun sudah melupakan euforia kemenangan atas Barito Putera saat pekan pertama demi fokus meraih kemenangan saat jamu Persiraja.
Untuk itu, mereka bakal konsentrasi penuh untuk laga pekan kedua yang bakal berlangsung pada Senin (9/3/2020).