- Manajemen Madura United banyak mengontrak pemain muda untuk memperkuat tim pada kompetisi Liga 1 2021 serta Piala Menpora 2021.
- Alberto Goncalves atau pemain yang akrab disapa Beto ini memberi respons positif mengenai banyak pemain muda yang masuk ke skuad Madura United.
- Menurut Beto, Madura United sangat membutuhkan tenaga pemain-pemain muda untuk mengarungi Liga 1 2021 dan Piala Menpora 2021.
SKOR.id - Madura United banyak mengontrak pemain muda untuk menatap kompetisi Liga 1 2021 dan Alberto Goncalves alias Beto bersuara.
Beberapa pemain muda jebolan Akademi Madura United seperti Erick Gamis Sanjaya, Maulana Romadhon, Muhammad Kevy, dan Aldo Maulidino dipromosikan ke level senior.
Selain itu, mereka juga mempertahankan Fadillah Nur Rahman serta Muhammad Rizki.
Satu lagi, manajemen Madura United merekrut pemain berdarah Indonesia-Liberia yang masih berusia 16 tahun.
Dia tercatat pernah dipanggil dalam pemusatan latihan timnas U-16 Indonesia, yakni Ronaldo Kwateh.
Striker naturalisasi Madura United, Alberto Goncalves memberi respons positif mengenai banyaknya pemain muda yang ada di dalam skuad tim berjulukan Laskar Sapeh Kerrab itu.
Menurut pemain yang akrab disapa Beto itu, Madura United saat ini sangat membutuhkan tenaga pemain-pemain muda.
Semua itu untuk mengarungi turnamen pra-musim Piala Menpora 2021 dan Liga 1 2021.
"Ya, ini sangat bagus (ada banyak pemain muda yang direkrut Madura United)," kata Beto kepada Skor.id.
"Karena memang, kami butuh juga tenaga mereka. Mereka juga butuh pengalaman dari kami," ujar Beto menambahkan.
Beto kembali dikontrak oleh manajemen Madura United setelah kontraknya resmi berakhir pada Desember 2020.
Pemain asli Brasil itu juga sempat dipinjamkan ke klub Liga 2, Sriwijaya FC pada musim lalu.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Madura United Lainnya:
Arema FC Agendakan Uji Coba Lawan Madura United
Usia 40 Tahun, Alberto Goncalves Sempat Khawatir Tersingkir dari Madura United
Kiper Madura United Jelaskan Alasannya Telat Ikut Pemusatan Latihan