- Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, mencetak gol melawan Brentford dalam laga Boxing Day.
- Itu menjadi gol ke-13 bagi pemain 29 tahun tersebut di Liga Inggris musim 2022-2023.
- Pemain 29 tahun ini juga menjadi top skor Boxing Day di Liga Inggris.
SKOR.id - Harry Kane sepertinya telah melupakan luka Piala Dunia dengan mencetak gol saat kembali beraksi bersama Tottenham Hotspur.
Kapten timnas Inggris ini gagal mengeksekusi penalti yang membuat the Three Lions kalah dari Prancis dan tersingkir di babak perempat final Piala Dunia.
Kane pun kembali diberi tanggung jawab tampil sebagai starter kontra Brentford, Senin (26/12/2022) malam WIB, hanya beberapa hari setelah latihan penuh dengan Tottenham.
Dia membuktikan bahwa mimpi buruk Piala Dunia sudah berlalu dengan mencetak gol ke gawang Brentford, sekaligus mengukuhkan dirinya sebagai top skor Boxing Day di Liga Inggris.
Gol tersebut tercipta setelah fans Brentford menjadikan Kane sebagai target di babak pertama, ketika mereka bernyanyi 'You let your country down' (Anda membiarkan negara Anda kalah).
Kane berhasil memaksimalkan umpan silang Clement Lenglet ke pojok gawang lawan yang dikawal David Raya, pada pertandingan yang berakhir imbang 2-2.
Dengan sundulan tersebut, Harry Kane telah mencetak 10 gol Boxing Day, mengungguli Robbie Fowler yang mengemas sembilan gol.
Kane menyamai rekor legenda Liverpool itu dalam kemenangan kandang 3-0 atas Crystal Palace tahun lalu.
Pemain lainnya yang rajin mencetak gol saat Boxing Day adalah Robbie Kane dan Alan Shearer, yang masing-masing membukukan delapan gol di masa aktif mereka, sementara legenda Arsenal Thierry Henry mengoleksi tujuh gol.
Harry Kane, yang tampil memukau sebelum terbang ke Qatar bersama Inggris, saat ini mengoleksi 13 gol liga, lima gol di belakang bintang Manchester City, Erling Haaland.
Berita Liga Inggris Lainnya
Namanya Dibandingkan dengan Darwin Nunez, Eks Manchester United Andy Cole Geram
Kevin De Bruyne Percaya Erling Haaland Bakal Samai Kesuburan Ronaldo dan Messi