- Turnamen esport yang paling ditunggu-tunggu yaitu Piala Presiden Esports 2021 akhirnya telah keluar teaser videonya.
- Video teaser Piala Presiden Esports 2021 tersebut diunggah melalui akun Instagram Piala Presiden Esports dan IESPL pada Minggu (29/8/2021) waktu setempat.
- Dalam teaser tersebut juga belum diketahui game-game apa sajakah yang akan dipertandingkan dalam Piala Presiden Esports 2021 nanti.
SKOR.id - Turnamen esport yang paling ditunggu-tunggu yaitu Piala Presiden Esports 2021 akhirnya telah keluar teaser videonya.
Video teaser Piala Presiden Esports 2021 tersebut diunggah melalui akun Instagram Piala Presiden Esports dan IESPL pada Minggu (29/8/2021) waktu setempat.
Video yang mempunyai durasi satu menit tersebut menunjukkan bahwa Piala Presiden Esorts 2021 akan segera digelar.
Walaupun belum diketahui kapan waktu penyelenggaraan dari Piala Presiden Esports 2021 tersebut.
Banyak pihak memastikan bahwa Piala Presiden Esports 2021 akan digelar pada kuartal akhir tahun 2021 ini.
Seperti yang diketahui, pada Piala Presiden Esports ini dimulai sejak tahun 2019 lalu.
Dimana saat itu dipertandingkan satu game saja yaitu Mobile Legends: Bang Bang.
View this post on Instagram
Kemudian baru pada Piala Presiden 2020 mulai ditambahkan beberapa game lainnya seperti PES dan Free Fire.
Bahkan pada Piala Presiden 2020 lalu juga diikuti oleh beberapa tim yang berasal dari kawasan Asia Tenggara lainnya.
Dalam teaser tersebut juga belum diketahui game-game apa sajakah yang akan dipertandingkan dalam Piala Presiden Esports 2021 nanti.
Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Memilih Agen di Valorant https://t.co/HZ75NKNdzp— SKOR.id (@skorindonesia) August 29, 2021
Berita Esport lainya:
Manfaat Makan Cokelat untuk Gamer
Skill Karakter Thiva Tak Bisa Mendukung Penggunaan Kemampuan Dimitri di Free Fire