- Gelandang Real Madrid, Luka Modric, membela Gareth Bale dari kritik.
- Ia mengetahui alasan kenapa winger asal Wales itu sering berulah.
- Sebaliknya, Modric meminta agar Eden Hazard memperlihatkan kemampuan maksimal karena Real Madrid merekrutnya dengan harga mahal.
SKOR.id - Meski Gareth Bale sudah tidak lagi menjadi bagian dari Real Madrid, sosoknya masih dikenang baik oleh Luka Modric.
Gelandang internasional Kroasia tersebut bahkan mentolerir kelakuan nyeleneh Gareth Bale.
Dalam wawancara dengan El Partizado de COPE, saat peluncuran bukunya yang bertajuk ‘Mi Partido’, Modric melontarkan pembelaan terhadap winger yang kini bergabung dengan Tottenham Hotspur itu.
“Saya menghabiskan sebagian besar karier profesional bersama Gareth. Yang bisa saya katakan adalah dia seorang yang spektakuler. Dia pemalu dan apa yang dikatakan orang-orang tentang Gareth sangat tidak adil,” ia menandaskan.
“Mereka menghakiminya selama bertahun-tahun dan apa yang telah dilakukannya di Real Madrid impresif. Dia bicara sedikit bahasa Spanyol di ruang ganti. Selama beberapa tahun ini, banyak hal yang terjadi dan mereka melupakan segala yang dilakukannya.”
Kurangnya kemampuan bersosialisasi dan pengetahun bahasa Spanyol yang minim membuat suami Emma Rhys-Jones itu sulit mengekspresikan keinginannya.
Gestur Gareth Bale pun dianggap sangat mengganggu karena terkesan semau sendiri.
Modric menuturkan, “Setiap orang memiliki tingkah laku masing-masing dan cara menyampaikannya. Gareth tidak banyak bersosialisasi, tapi di ruang ganti, dia baik-baik saja. Saya senang kalau dia melupakan semua yang terjadi 1,5 tahun ini.”
Peraih satu penghargaan Balon Emas tersebut berkomentar tentang beberapa kolega di Real Madrid saat ini.
“Ini bukan situasi yang nyaman. Dia harus menunjukkan bahwa dia salah satu yang terbaik dan dia akan menunjukkan itu musim ini. Ketika dia dalam kondisi bagus, dia menunjukkan bahwa dia akan jadi yang paling penting, tapi cedera menghentikannya.”
“Kami membutuhkannya dan dia akan memperlihatkan kenapa Madrid membayar mahal untuknya,” Modric menambahkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Gabung Fiorentina, Jose Callejon Enggan Disebut Pengganti Federico Chiesa https://t.co/nob16AjDzP— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 6, 2020
Berita Luka Modric lainnya:
Real Madrid Jajaki Kontrak Baru Sergio Ramos, Luka Modric, dan Lucas Vazquez
Luka Modric Beri Pujian untuk Sergio Ramos dan Karim Benzema