- Jajaran tim pelatih Persib Bandung kembali lengkap setelah pelatih kiper, Luizinho Passos, kembali aktif bertugas.
- Sebelumnya, tanggung jawab Luizinho Passos sempat dilimpahkan kepada Gatot Prasetyo selama ia menjalani pemulihan pascaoperasi.
- Kini, Luizinho Passos mengaku sudah pulih 100% dan siap kembali membimbing kiper Persib Bandung.
SKOR.id - Pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos, akhirnya kembali siap untuk memimpin anak asuhnya tanpa dampingan asisten.
Itu karena proses pemulihan yang dijalani Luizinho Passos berjalan dengan lancar dan terus mengalami perkembangan positif.
Sebagai informasi, pelatih asal Brasil itu harus menepi selama beberapa pekan karena menjalani operasi.
Perannya pun sempat digantikan oleh Gatot Prasetyo selama beberapa pekan saat Passos menjalani pemulihan.
Kini, Passos menegaskan dirinya telah siap untuk kembali turun gelanggang dan mengasuh I Made Wirawan dan kawan-kawan.
"Saya senang karena semua berjalan dengan luar biasa. Tuhan memberikan berkat yang sangat besar bagi saya," kata Luizinho Passos, dikutip dari laman resmi klub.
"Saya sudah mulai bisa melakukan tedangan-tendangan lagi setelah berlatih sepekan ini," ia melanjutkan.
Selain itu, Passos juga mengucapkan terima kasih atas jasa yang diberikan Gatot selama dia menepi dari sesi latihan.
Menurut Passos, kehadiran Gatot sangat membantu kinerjanya, terutama saat dia masih belum bisa menemani latihan kiper Persib selama beberapa waktu.
"Gatot adalah sosok yang profesional. Dia pelatih kiper yang berpengalaman dan saya berteman baik dengan dia di luar lapangan.
"Saya ucapkan terima kasih untuk Gatot dan kami pasti akan menjalin komunikasi dengan baik," ujarnya.
Kerjasama antara Persib Bandung dengan pelatih kiper, Gatot Prasetyo, telah resmi berakhir hari ini, Selasa (20/10/2020).
Praktis, durasi pekerjaan Gatot memoles kiper tim berjulukan Maung Bandung itu tak sampai sebulan.
Sebab, Gatot ditunjuk untuk menjadi pelatih kiper sementara pada 7 Oktober 2020, ketika Luizinho Passos tengah menjalani pemulihan pascaoperasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persib Bandung lainnya:
Lanjutan Liga 1 Buram, Bek Persib Bandung Pilih Fokus Kuliah Sambil Bisnis
Pelatih Persib Pertanyakan Kebijakan Bursa Transfer PSSI dan PT LIB