- Persib asuhan Luis Milla menang besar dalam laga uji coba melawan Persib U-20 pada akhir pekan ini.
- Pelatih Persib, Luis Milla mengungkapkan dua tujuan utama yang ingin dicapai dalam laga uji coba tersebut.
- Sementara itu, Febri Hariyadi mengaku siap diturunkan pelatih Luis Milla untuk posisi manapun.
SKOR.id - Persib menggelar persiapan menghadapi lanjutan Liga 1 2022-2023 dengan mengadakan uji coba melawan Persib U-20 di Stadion Sidolig, Kota Bandung pada Sabtu (24/9/2022).
Pelatih Persib, Luis Milla mengaku sengaja mengadakan laga uji coba untuk mengukur hasil latihan para pemainnya selama sepekan sebelumnya.
Luis Milla tak peduli dengan hasil akhir karena tim utama Persib menang dengan skor telak 5-0 dari para juniornya.
"Kami ingin pemain berkompetisi dalam tim. Selain itu, kami ingin melihat hasil latihan satu minggu ini," kata Luis Milla, dikutip dari laman klub.
Selain itu, pelatih asal Spanyol juga ingin menambah kedalaman skuadnya dengan mencoba beberapa pemain tampil di posisi baru.
Dalam laga uji coba tersebut, setidaknya ada Febri Hariyadi yang ditampilkan sebagai bek kiri dan Frets Butuan dipasang sebagai gelandang.
Padahal biasanya, Febri Hariyadi dan Frets Butuan bermain di posisi penyerang sayap. Percobaan posisi baru tersebut tentu sudah melalui penilaian tersendiri dari Luis Milla.
"Tentunya dengan adanya perubahan posisi pemain membuat saya lebih mencari alternatif," ujar Luis Milla.
Sementara itu, Febri Hariyadi mengaku tak keberatan dengan keputusan Luis Milla untuk memainkannya di posisi bek kiri.
Bagi pemain bernomor punggung 13 tersebut, peran sebagai bek kiri bukan hal baru. Dia sudah memerankannya ketika memperkuat Indonesia di Asian Games 2018.
Menurut Febri Hariyadi, keputusan untuk mencoba pemain di posisi baru merupakan bagian dari taktik pelatih. Sebagai pemain, winger jebolan Diklat Persib itu harus selalu siap.
"Di Asian Games pada pertandingan melawan UEA, saya pernah main di bek kiri. Jadi bagi saya bukan hal baru," kata Febri Hariyadi.
"Itu hanya bagian dari strategi pelatih. Saya sebagai pemain di manapun ditetapkan pasti harus siap," tutur menambahkan.
Berita Persib Lainnya:
Kapten Curacao Singgung Pemain Persib yang Jadi Andalan Timnas Indonesia
Usai Pikat Shin Tae-yong, Gelandang Persib Siap Luluhkan Hati Luis Milla
Michael Krmencik Akui Persija Jalani Latihan Berat untuk Persiapan Lawan Persib