- Petinju kelas berat Luis Ortiz bakal berhadapan dengan Alexander Flores pada 7 November 2020.
- Pada pertandingan terakhir, petinju veteran asal Kuba itu kalah dari Deontay Wilder.
- Jika menang melawan Alexander Flores, Luis Ortiz berpeluang menantang petinju top dunia.
SKOR.id - Petinju veteran kelas berat Luis "King Kong" Ortiz bakal kembali naik ring untuk berhadapan dengan Alexander Flores pada 7 November 2020.
Bagi Luis Ortiz, pertandingan ini sangat penting agar bisa kembali masuk dalam jalur sebagai penantang pemegang gelar juara dunia kelas berat (+90,7 kg).
Pada pertandingan terakhirnya, petinju 41 tahun tersebut gagal merebut sabuk gelar WBC dari tangan Deontay Wilder.
Luis Ortiz kalah knockout (KO) pada ronde ketujuh duel di MGM Grand, Grand Garden Arena, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat (AS), 23 November 2019.
Sejatinya, fan ingin Luis Ortiz berhadapan dengan petinju yang lebih baik dibandingkan Alexander Flores. Namun sepanjang tahun ini, ia belum sekali pun naik ring.
Lebih dari itu, kekalahan dari Deontay Wilder setidaknya membuat King Kong butuh pendorong untuk mengembalikan kepercayaan dirinya.
Belum diketahui, apakah duel ini akan jadi partai utama. Namun, melansir Boxing News 24, Kamis (8/10/2020), Luis Ortiz vs Alexander Flores bukan yang diinginkan penggemar sebagai laga utama.
Eko Roni Saputra Banjir Dukungan Jelang Berlaga di ONE: REIGN OF DYNASTIES https://t.co/VZnIUEkzDV— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 8, 2020
Ortiz pun diprediksi bisa mengalahkan Alexander Flores. Jika demikian, langkah petinju asal Kuba itu untuk kembali menantang petinju papan atas dunia kembali terbuka.
Sepanjang karier profesional, Luis Ortiz telah mengantongi rekor 31 (26 KO) kemenangan dan dua kali kalah.
Satu-satunya petinju yang mampu mengalahkan Ortiz adalah Deontay Wilder. Sebelum kalah pada pertandingan terakhir, ia juga pernah takluk dari Wilder di Barclays Centers, Brooklyn, 3 Maret 2018 dengan TKO.
Sisanya, ia selalu menang atas lawan-lawannya. Tak ayal, pada laga 7 November 2020 nanti, Ortiz lebih diunggulkan.
Dari segi pengalaman Ortiz juga jauh lebih unggul. Alexander Flores sepanjang karier baru melakoni 21 pertandingan dengan rincian 18 (16 KO) menang, dua kalah, dan satu kali imbang.
Pada pertandingan terakhir, Alexander Flores meraih kemenangan TKO atas Mario Heredia di Casino Del Sol, Tucson, 7 November 2019.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Tinju Lainnya:
Floyd Mayweather Jr. Sebut Muhammad Ali Bukan Petinju Hebat
Dillian Whyte: Rematch adalah Bukti bahwa Saya Bukan Pecundang